Untuk melatih kelenturan, kamu bisa melakukan olahraga sederhana seperti mencium lutut atau menggerakkan anggota tubuh sesuai ruang sendi. Olahraga ini dilakukan agar badan makin luwes dan tidak mudah mengalami cidera.
3. Sesuaikan Durasi Olahraga dengan Kondisi Tubuh
World Health Organization (WHO) merekomendasikan total waktu olahraga dalam seminggu sekitar 150 menit. Dengan durasi tersebut, kamu bisa melakukannya 3-5 kali dalam seminggu untuk berolahraga, dengan durasi tiap latihannya antara 30-50 menit.
4. Menjaga Pola Makan yang Benar
Menjaga pola makan yang benar tentu menjadi faktor utama dalam menjaga tubuh tetap sehat dan bugar saat berpuasa. Jagalah kesehatan tubuh dengan mengkonsumsi makanan yang memiliki gizi seimbang, istirahat yang cukup serta tidak merokok dan tidak mengkonsumi alkohol.
Baca Juga:Intip 19 Deretan Makanan Khas Jawa Barat, Autentik dari Berbagai Daerah!Anti Ribet! 5 Resep Menu Buka Puasa Ini Bisa Dijadikan Ide Untuk Usaha, Dijamin Mantul dan Anti Gagal!
Saat berbuka, dianjurkan untuk minum minuman hangat terlebih dahulu. Hal ini karena air hangat dapat mengembalikan suhu tubuh lebih cepat, sehingga organ di lambung dapat beradaptasi dengan baik setelah lama tidak makan dan minum.
Nah, itulah beberapa tips yang bisa kamu lakukan ketika ingin melakukan olahraga saat bulan puasa.
Perlu kamu ingat, meskipun berolahraga menjadi bagian dari menjaga tubuh agar tetap sehat. Olahraga yang dilakukan setiap hari secara berturut-turut sangat tidak dianjurkan.
Hal ini karena saat berolahraga, tubuh mengalami aktivitas yang berat. Jika dilakukan secara terus-menerus maka sel-sel otot dapat mengalami kerusakan bahkan dapat meningkatkan risiko kematian.
Oleh karena itu, penting untuk melakukan istirahat atau recovery agar regenerasi sel atau perbaikan otot dapat berjalan dengan baik. (*)