Real Madrid Dikalahkan Villareal, Susah Kejar Barcelona

Poster dari Pertandingan Real Madrid vs Villareal. Foto: twitter.com/realmadrid
Poster dari Pertandingan Real Madrid vs Villareal. Foto: twitter.com/realmadrid
0 Komentar

Namun Reina sukses melakukan penyelamatan ganda untuk memblok tembakannya dan terjadi bola muntah yang lalu dicecar oleh Rodrygo, walau akhirnya gagal berbuah gol.

Villareal akhirnya mencetak gol balasan pada menit ke-39. Samuel Chukwueze mendapatkan umpan pendek dari Giovanni Lo Celso. Skor kembali berubah, kali ini kedudukan imbang 1-1.

Hingga waktu babak pertama berakhir baik Madrid maupun Villareal tidak ada yang berhasil menambahkan gol.

Baca Juga:Borussia Dortmund Berhasil Taklukkan Union Berlin dengan Skor 2-1Harga Samsung Galaxy A34 5G Hadir di Cirebon, Bikin Ngabuburit Lebih Seru

Saat memasuki babak kedua, Madrid berhasil menggandakan skor lewat Vinicius Junior di menit ke-48. Skor kembali berubah 2-1 dengan keunggulan milik Madrid.

Setelah Madrid mencetak gol kedua, akhirnya Villareal melakukan beberapa pergantian pemain. Giovani Lo Celso dan Yeremy Pino ditarik keluar dan digantikan oleh Jose Luis Morales dan Alberto Moreno.

Selang 5 menit dari pergantian pemain, Villareal berhasil menyamakan skor. Skor menjadi 2-2, skor penyama tersebut dicetak oleh Jose Luis Morales di menit ke-70.

Namun setelah skor imbang, Villareal tak berhenti menyerang gawang Madrid. Hal tersebut dibuktikan dari  Chukwueze mengobrak-abrik lini pertahanan Madrid sebelum melepaskan umpan ke Morales untuk diteruskan dengan tendangan yang terblok oleh pemain Madrid.

Villarreal membalikkan keadaan menjadi 2-3 di menit ke-80 melalui Morales yang bisa meraih bola rebound dengan tembakan rendah yang dapat menembus gawang Courtois.

Skor bertahan hingga pertandingan berakhir dengan skor 2-3, keunggulan milik Villareal. Dari pertandingan tersebut membuat harapan Real Madrid untuk mengejar Barcelona telah pupus.

0 Komentar