RACKER.ID – Film anime sedih? Genre anime ini dapat membuat siapa saja baper hingga meneteskan air mata karena jalan cerita yang dibangun dalam anime.
Lantas apa aja sih film anime sedih yang dapat menjadi rekomendasi untuk ditonton disaat libur akhir pekan atau bisa juga saat waktu luang.
Film-film yang diterbitkan oleh studio ini telah mempengaruhi kehidupan banyak orang dan mengandung banyak nilai yang bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.
Berikut Rekomendasi Film Anime Sedih :
1. Doukyuusei
Baca Juga:Wajib Tahu, 4 Rekomendasi Game Offline ini5 Ciri Rumah Japandi Sebagai Desain Baru Saat Lebaran
Judul film anime sedih yang pertama yaitu Doukyuusei bisa disebut sebagai salah satu anime romantis terbaik dalam beberapa tahun terakhir. Tapi jangan salah, geng. Anime ini gak hanya menggemaskan tapi juga bisa menyayat hati.
Bercerita tentang kisah cinta 2 remaja laki-laki bernama Rihito Sajou dan Hiraku Kusakabe. Rihito adalah si anak pintar, sementara Hiraku anak band.
Keduanya bertemu di festival musik dan sejak itu jadi sering berinteraksi. Seiring berjalannya waktu, mereka pun saling jatuh cinta dan menjalin hubungan yang manis.
2. Anohana: The Flower We Saw That Day
Cerita dimulai ketika Jinta Yadomi, salah satu teman Menma, mulai melihat sosok Menma di sekitarnya dan berbicara dengannya.
Jinta awalnya tidak yakin apakah Menma adalah nyata atau hanya imajinasi. Kemudian dia menyadari Menma sebenarnya adalah hantu yang tidak bisa pergi ke alam baka setelah kematiannya karena ada sesuatu yang masih belum selesai dalam hidupnya.
Dalam usahanya untuk membantu Menma menyelesaikan tugas terakhirnya, Jinta bersama dengan teman-temannya dari masa kecilnya mulai berkumpul lagi.
Namun, mereka semua memiliki luka yang belum sembuh dari masa lalu dan harus menghadapi masalah pribadi masing-masing.
3. Clannad: After Story
Baca Juga:Gila Sih, 3 Daftar Laptop Lenovo Core i7 iniKelebihan Memakai Jasa Dekorasi Rumah Minimalis, Kamu Wajib Tau 5 Hal Berikut
ini menceritakan seorang remaja bernama Tomoya. Tomoya merupakan seorang berandalan yang hidup bersama ayahnya.
Ia pun bertemu dengan seorang perempuan yang bernama Nagisa hingga menjalin sebuah hubungan. Nagisa terpaksa untuk tinggal kelas karena penyakit yang dideritanya.
4. Hotarubi no Mori e
Judul film anime sedih yang terakhir yaitu Hotarubi no Mori e bercerita tentang seorang gadis bernama Hotaru yang selalu menghabiskan musim panas di rumah pamannya.