RAKCER.ID – PT. EWF Cirebon telah menjadi perusahaan pialang berjangka komiditi terpercaya. Sontak, aktivitas bisnis trading di perusahaan tersebut kian moncer.
Namun begitu, di balik suksesnya geliat bisnis yang dijalankan, PT. EWF Cirebon tak lupa pada pengembangan ekonomi dan kemanusiaan.
Hal itu merupakan komitmen PT. EWF Cirebon agar bisnis yang dijalankan dapat berkelanjutan dan membawa manfaat luas bagi masyarakat.
Baca Juga:IAIN Cirebon Perbanyak Kerja Sama Perguruan Tinggi Luar NegeriPertamina Jamin Ketersediaan LPG dan BBM Jelang Lebaran Idul Fitri 2023
Branch Manager PT. EWF Cirebon, Ernest Firman menjelaskan, pada momen Ramadhan 1444 H ini, PT. EWF Cirebon menggelar ‘Buka Bersama Anak Yatim’.
Tiga puluh anak yatim berkebutuhan khusus dari Yayasan Beringin Bhakti dihadirkan di Kantor PT. EWF Cirebon untuk menerima santunan, mengikuti tausyiah oleh Habib Zein dan ditutup buka bersama.
“Setiap tahun pada Ramadhan ini kita mau bagikan kebahagiaan yang dibalut dengan buka puasa bersama anak-anak yatim dari Yayasan Beringin Bhakti,” kata Ernest.
Rangkaian acaranya, lanjut Ernest, diisi sambutan manajemen PT. EWF Cirebon, santunan anak yatim dan donasi ke Yayasan Beringin Bhakti, tausyiah, doa bersama, salat maghrib berjamaah dan buka puasa bersama.
“Mereka adalah anak yatim yang tinggal di panti. Mereka berkebutuhan khusus, kita undang ke sini untuk bagikan kebahagiaan bersama mereka di momen Ramadhan,” jelas Ernest.
Di luar kegiatan Ramadhan, PT. EWF Cirebon juga aktif berbagi pemahaman mengenai kewirausahaan, khususnya di bidang trading kepada mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi se Cirebon, Tegal dan Kuningan.
Ernest menambahkan, PT. EWF Cirebon aktif membangun kerja sama dengan perguruan tinggi melalui program ‘PT. EWF Cirebon Goes to Campus’. Sudah ada lima perguruan tinggi yang menjalin MoU.
Baca Juga:Inilah 3 Benefit Triple Berkah Smartfren bagi PelangganSempat Kena Tegur Warga, Pembangunan Gedung PJJ IAIN Cirebon Tetap Lanjut
Antara lain Universitas Kuningan (Uniku), Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) Cirebon, Pendidikan Profesi Bakti Nusantara (P2BN) Cirebon, Politeknik Trisila Dharma Tegal dan LPK SKIKOM Tegal.
“Jadi PT. EWF Cirebon ini nggak cuma fokus bisnis dan usaha ya. Juga peduli kepada pendidikan berjangka kepada masyarakat khususnya mahasiswa,” kata dia.
Ernest menargetkan, dalam waktu dekat dapat menjalin MoU dengan 10 perguruan tinggi. Implementasi MoU tersebut dapat berupa magang, kuliah di luar kampus, hingga pelatihan kewirausahaan.