Sementara itu, Ketua PRSI Kabupaten Cirebon, Adang Suryana SSos dalam kesempatan tersebut mengatakan, perkembangan berkaitan dengan kehadiran CHS, menambah kompetisi yang kompetitif.
Diharapkan, dengan adanya CHS mampu menjadi wadah untuk tempat persaingan prestasi. Dengan harapan menjadi tempat tumbuhnya atlet-atlet yang berprestasi. Dalam hal ini, peran orang tua untuk menumbuhkan semangat berenang dan motivasi bimbingan kepada anak-anak supaya senang berenang.
“Hadirnya CHS agar menjadi wadah persaingan untuk meraih prestasi. Dan, CHS sebagai wadah untuk menampik opini bahwa berenang takut hitam. Maka dari itulah peran ibu-ibu dalam memotivasi anak-anak supaya semangat dalam dunia renang. Karena bukan hanya fisik, namun mental juga harus dilatih,” paparnya.
Baca Juga:Mobil Rombongan Bupati Kuningan Alami Kecelakaan Maut, Begini Kondisi Terbaru Bupati AcepBatur Mba Wulan Inisiasi Gerakan Urban Farming di Kota Cirebon, Seperti Apa Programnya?
Lebih lanjut, pihaknya mengatakan, supaya anak maju kuncinya ada pelatih, orang tua dan anak menjadi atlet. Komunikasi yang baik antara pelatih, anak dan orang tua harus terus dijaga serta dibangun.
“Kuncinya sabar, motivasi kuat dan support materi,” pungkasnya. (zen)