Biasanya, semur dimasak sebagai pengganti rendang. Rasanya yang manis gurih dijamin bisa menggugah selera makan. Cita rasanya yang lezat membuat semur dapat dihidangkan bersama dengan nasi uduk, nasi putih atau ketupat.
5. Serundeng Daging
Makanan khas lebaran di Indonesia dari olahan daging selanjutnya yang tidak boleh kamu lewatkan yaitu serundeng. Masakan ini memberikan kenikmatan dengan sentuhan ajaib dari rempah-rempah berbahan dasar daging sapi dan kelapa yang diparut tipis. Masakan ini sangat cocok untuk kamu yang menginginkan lauk tanpa terlalu banyak kuah.
6. Sambal Goreng Hati dan Kentang
Makanan khas Lebaran berikutnya adalah sambal goreng hati atau dikenal juga dengan sebutan sambal goreng ati. Hidangan ini umumnya terbuat dari bahan dasar hati dan ampela ayam, bumbu sambal, serta potongan kentang. Namun kamu juga bisa mengganti hati dan ampela ayam menggunakan hati sapi.
Baca Juga:Simak Yuk! 10 Tanaman Hias yang Cocok untuk Rumah MinimalisWajib Tahu! Ini Dia HP dengan Kamera Terbaik 2023, Harga 2 Jutaan Saja!
Selain dihidangkan pada saat momen Lebaran, sambal goreng hati juga sering dihidangkan untuk berbagai acara lainnya, seperti pesta pernikahan dan acara arisan.
7. Kentang Mustofa
Selain makanan berkuah dan bersantan, ada juga makanan khas Lebaran yang kriuk dan gurih yang menjadi favorit banyak orang di hari Lebaran, yaitu kentang mustofa. Kentang mustofa merupakan masakan yang terbuat dari parutan kentang yang digoreng dan kemudian dilumuri dengan bumbu balado yang nikmat.
Hidangan ini memiliki tekstur yang renyah dengan cita rasa yang menggugah. Jadi, tidak heran kalau kentang mustofa menjadi salah menu Lebaran favorit saat Hari Raya.
8. Lontong Sayur
Lontong sayur biasanya dapat ditemui dengan mudah saat pagi hari di akhir pekan ketika banyak keluarga memutuskan untuk pergi sarapan bersama di luar rumah. Namun, lontong sayur ternyata juga sering dijadikan menu Lebaran favorit banyak orang di Hari Raya Idul fitri.
Masakan lontong sayur sendiri merupakan hidangan khas Minangkabau yang identik dengan kuah santan dan bumbu khas masakan Minang.
9. Bakso
Siapa yang tidak suka bakso? Menu makanan yang segar ini pasti jadi menu favorit keluarga saat Hari Raya Idulfitri. Makanan berkuah yang lezat satu ini memang sangat pas dimakan bersama-sama saat Lebaran.