RACKER.ID – Game PC ringan terbaik? Seiring berjalannya waktu, game semakin punya banyak kompleks, mulai dari kualitas grafis, kompleksitas cerita, gameplay yang menarik, dlsb.
Kendati demikian, kualitas sebuah game tidak melulu dinilai dari canggihnya spek yang ia gunakan. Ternyata masih banyak game PC offline ringan yang bisa kamu mainkan saat ini.
Game-game PC ringan memungkinkan kamu untuk main game dengan lancar meski hanya menggunakan laptop yang spesifikasinya tidak terlalu tinggi.
Baca Juga:Rekomendasi 4 Anime Olahraga Netflix yang Seru ParahKamu Harus Coba 4 Game Balap Mobil Terbaik Offline ini
Berikut Beberapa Rekomendasi Game PC Ringan Terbaik:
1. Hades
Game pc ringan terbaik ini bercerita tentang Pangeran Neraka yang berusaha lepas dari cengkraman Hades, Dewa Kematian, dan dunia bawah yang gelap dan mengerikan.
Dibantu dengan dewa-dewa Olympus seperti Zeus, Athena, Poseidon, kamu punya peluang menjadi semakin kuat melawan Hades.
Kamu juga bisa berteman dengan hantu dan para monster untuk membantu kamu lolos dari kejaran sang Dewa Kematian.
Dengan grafis yang apik, kamu nggak akan bosan bermain game RPG ini. Yuk, coba unduh dan mainkan game-nya.
2. Far Cry 2 & 3
Jika Anda suka dengan game petualangan, Anda mungkin pernah mendengar game Far Cry. Serial ini terkenal dengan gameplay yang seru dan cerita yang bagus, dengan tokoh antagonis yang ikonik di setiap serinya.
Buat Anda yang masih kesulitan meng-upgrade kartu grafis untuk memainkan Far Cry 6 yang terakhir dirilis, Anda bisa memainkan game Far Cry yang lebih lawas.
Game PC ringan terbaik single player ini mengkondisikan pemain untuk bertahan hidup di sebuah pulau tropis. Pemain akan mengungkap cerita di balik peristiwa yang ada di pulau tersebut.
Baca Juga:5 Rekomendasi Game PC Free Download yang Wajib Dicoba!4 Game Rating Tertinggi Android, Nomor 1 Sensasi Peperangan di Tengah Lautan
Far Cry 3 merupakan salah satu game yang dianggap ikonik, bahkan saat dibandingkan dengan judul Far Cry yang lain.
Jika spek PC Anda cukup untuk bermain Far Cry 3, maka otomatis Anda dapat memainkan Far Cry 2, yang tidak kalah menarik.
3. Dead Space
Dead Space adalah salah satu game PC offline seru yang masih populer hingga sekarang.
Pasalnya, game yang dikembangkan Visceral Games ini memang menyajikan keseruan tak terbatas. Grafis game ini juga bagus meskipun termasuk game PC ringan.