RAKCER.ID- Sepatu Trend selalu bekembang dengan dinamis. Tidak hanya pakaian, sepatu pun turut mengalami perubahan trend di tahun 2023 ini.
Trend Fashion selalu datang silih berganti setiap tahun, tidak terkecuali alas kaki atau sepatu. Sepatu dengan gesper dan tumit tebal menjadi gaya yang populer di tahun 2023, menurut para ahli. Di sisi lain, lug-sole boots dan sepatu dengan bagian ujung kaki (toe) yang membulat akan ditinggalkan.
Sepatu Trend 2023
- Sneaker Putih
Sepatu Trend Sneaker juga menjadi trend di Tahun Baru, catat West. Gaya fashion ini bisa dipadukan dengan sepatu tenis putih bersih dengan gaun, rok, celana panjang, atau celana pendek.
Baca Juga:Antusias ! Mengenal 5 Jenis KriptoCara Efektif Melatih Soft Skill Public Speaking
- Sepatu Mules
Sepatu Trend Mules juga akan menjadi trend sepatu 2023 karena model sepatu ini memang sangat simpel dan nyaman pada saat masyarakat menggunakannya. Sejak trend sepatu 2021 hingga trend di tahun depan, sepatu jenis mules tetap menjadi salah satu incaran.
- Sepatu Docmart
Sepatu Docmart disebut sebagai bagian dari revolusi industri sepatu. Tak hanya menjadi alas kaki, Docmart menjadi identitas subkultur pada zamannya mulai dari skinhead hingga punk.
- Platforms
Sepatu Platform khas dengan heels-nya yang tinggi tapi rata di bagian depan. Sepatu ini cocok banget jika ingin tampil gothic tapi tetap ada sisi femininnya. Juga bisa padukan sepatu platform ini dengan dress simple, sehingga sepatu menjadi statement dalam outfit. Sepatu Platforms ini juga cocok jika dipasangan rok mini.
- Heavy Boots
Jika ingin membutuhkan sepatu yang membuat tetap grounded, heavy boots adalah pilihan yang tepat. Kaki akan benar-benar terasa membumi karena ukurannya yang besar. Namun, heavy boots termasuk sepatu yang keren banget jikalau digunakan dan sepatu ini akan jadi trend di tahun 2023.
- Chunky Sneakers
Sepatu chunky atau “dad shoes” telah menjadi trend yang sangat populer dalam beberapa tahun terakhir dan diprediksi akan terus populer di tahun 2023. Dengan sol yang tebal dan desain yang besar, sepatu chunky memberikan tampilan yang unik dan retro, yang cocok digunakan dalam penampilan streetwear dan aktivitas sehari-hari.