RACKER.ID – Hero tank terbaik ML? Hero Tank merupakan class wajib di Mobile Legends yang bertugas menjadi inisiator, dan pelindung bagi carry di dalam tim.
Tugas hero yang satu ini juga membuka maps dalam pertandingan tentunya, menjadi tameng dalam sebuah tim, dan melindungi jungler dari serangan musuh.
Tank pun menjadi salah satu role yang memiliki pertahanan tinggi dan biasa digunakan untuk menjadi Exp Laner, Support, atau Jungler. Berikut artikel ini akan membahas tentang hero tank terbaik ML. Simak Yuk!
Baca Juga:Jenis-Jenis Game Mobile yang Wajib Kamu Coba4 Anime Super Power Terbaik ini Perlu Kamu Tonton
Berikut Beberapa Daftar Hero Tank Terbaik ML :
1. Belerick
Hero tank terbaik ML pertama ada Belerick merupakan salah satu hero Tank yang memiliki kekuatan yang baik untuk menjaga musuh di area tertentu dengan skill ultimate, Wrath of Dryad.
Selain itu, Belerick juga sangat cocok menggunakan magic damage karena pasifnya yaitu Deadly Thorns akan mengeluarkan akar ke daerah sekitar ketika terkena damage.
2. Johnson
Johnson digambarkan sebagai salah satu karakter yang paling menyenangkan untuk dimainkan di Mobile Legends.
Fungsi utama Johnson sebagai tank berasal dari max HP yang sangat tinggi dan kemampuannya untuk membawa rekan tim dengan aman saat dia berubah menjadi mobil.
Dia bisa mengemudikan dirinya sendiri dengan mengajak satu teman lain yang berada di dekatnya, memperlambat dan membuat musuh memukau.
Ultimate-nya mendorong dia mengejar musuh dengan berubah bentuk menjadi mobil menabrak mereka menghasilkan damage besar.
3. Edith
Edith baru-baru ini menjadi salah satu fenomena berbeda di Land of Dawn. Pasalnya tim pengembang menghadirkan hero ini dengan role tank dan marksman.
Baca Juga:4 Hero Support ML Terbaik yang Bisa Kamu PakaiAnime Olahraga Bola Sebagai Tontonan di Hari Libur, Simak Yuk
Dengan kata lain, ia bisa menjadi hero tank Mobile Legends paling mematikan karena dapat melahap damage besar sekaligus menghadirkan damage besar kepada lawan layaknya Marksman, meski memiliki fokus build item defense.
4. Franco
Untuk kemampuan tarik-menarik, Franco adalah jagonya. Hero tersebut memiliki skill untuk menarik musuh dengan cepat.
Skill tersebut bernama Iron Hook dan digadang menjadi salah satu skill control terbaik di Mobile Legends. Bahkan, beberapa kombo dari skill-nya juga mampu membuat musuh nggak berkutik sama sekali.