RAKCER.ID – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Kuningan, menjadi partai pertama yang mengajukan 50 nama-nama bakal calon anggota legislatif (bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kuningan, Senin 8 Mei 2023.
Dari pantauan di lapangan, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berangkat menuju kantor KPU Kuningan mengendarai 5 kendaraan odong-odong dari sekretarit DPD PKS Kuningan.
Rombongan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dipimpin langsung Ketua DPD H Dwi Basyuni Natsir dan Sekretaris Saipudin serta jajaran MPD dan DED PKS Kabupaten Kuningan.
Baca Juga:10 Wasit Basket Ikut Penataran, Penuhi Standarisasi Organisasi Keolahragaan18 Parpol Ajukan Pendaftaran Bacaleg, 6 Parpol Belum Jelas
Dengan pengawalan aparat kepolisian, kedatangan rombongan disambut Ketua KPU Kuningan Asep Z Fauzi beserta 4 komisioner lainnya di aula KPU.
Ketua DPD Kuningan H Dwi Basyuni Natsir mengatakan, partainya menjadi partai politik pertama yang mengajukan bacaleg ke KPU Kuningan.
PKS Target Usung Pasangan di Pilkada
Meski pada daftar nama Bacaleg DPRD Kuningan yang diajukan hari ini didominasi wajah-wajah baru, namun pihaknya optimis bisa mendapatkan satu paket untuk bisa mengusung calon kepala daerah pada Pilkada Kuningan 2024 mendatang.
“Kami menargetkan bisa mengusung Paslon pada Pilkada 2024 nanti, minimal ada penambahan 4 kursi di DPRD. Targetnya 14 kursi agar bisa mengusung calon kepala daerah pada Pilkada nanti,” kata Dwi kepada sejumlah awak media.
Dwi optimis karena partainya juga mendukung Bacapres Anies Baswedan yang notabene adalah putra asli Kuningan, dan pasti akan mendapat banyak dukungan dari masyarakat Kuningan.
Anies effect ini tidak dipungkiri pihaknya, bakal ikut mendongkrak suara partai tersebut pada Pemilu 2024 nanti.
“Kita memiliki tagline Pembela Rakyat, karena dalam perjuangannya kita memang berkomitmen untuk berpihak pada rakyat saat menghadapi permasalahan yang ditimbulkan dari kebijakan pemerintah saat ini,” terangnya.
Baca Juga:Bandara Internasional Jawa Barat Resmi Embarkasi dan Debarkasi Haji Tahun 2023Bawaslu Majalengka: Kawal Ketat Pemutakhiran Data Pemilih
Pada pengajuan Bacaleg DPRD Kuningan, pihaknya mengajukan 50 nama dari 5 daerah pemilihan. Daftar nama Bacaleg tersebut didominasi oleh wajah-wajah baru, termasuk dirinya sendiri.
“Saya juga wajah baru untuk ikut kontestasi Pemilu anggota legislatif. Tapi kita optimis bisa jadi juara setelah pada Pemilu 2019 lalu kita menjadi juara kedua,” ungkap Dwi
Sementara itu, Ketua KPU Kuningan Asep Z Fauzi menyampaikan, sejak pendaftaran pada 1 Mei 2023 lalu baru PKS yang mendaftarkan bacaleg.