RAKCER.ID – Dapat lolos seleksi CPNS 2023 adalah harapan sebagian orang yang ingin berkarier dalam bidang pemerintahan.
Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2023 akan segera dibuka pada tahun ini. Informasi terkait kapan waktu pembukaan akan diumumkan di akhir bulan Maret 2023.
Sementara itu, ada beberapa tips sukses yang dapat Anda simak untuk lolos seleksi CPNS 2023.
Jika Anda berminat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), mulailah mempersiapkan diri untuk mengikuti seleksinya sejak sekarang.
Baca Juga:Wajib Coba! 3 Rekomendasi Tempat Wisata Mistis di CirebonSegera Dibuka CPNS 2023 Bulan Juni! Berikut 4 Formasi Jalur Khusus
Sebab, untuk sukses lolos seleksi CPNS 2023, Anda harus bersaing dengan banyak pelamar di seluruh wilayah Indonesia.
Berikut Tips Sukses Lolos Seleksi CPNS 2023
1. Latihan Soal CPNS
Untuk dapat sukses lolos seleksi CPNS, sebaiknya mulai mempersiapkan diri jauh-jauh hari dengan melakukan latihan soal Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) dan Seleksi Kemampuan Bidang (SKB). Anda dapat mempelajari soal CPNS terdahulu, karena soal-soal tersebut memiliki pola yang sama dari tahun ke tahun.
2. Mengenali Kisi-Kisi Soal
Untuk dapat sukses lolos seleksi CPNS, sebaiknya mulai mempersiapkan diri jauh-jauh hari dengan melakukan latihan soal Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) dan Seleksi Kemampuan Bidang (SKB). Anda dapat mempelajari soal CPNS terdahulu, karena soal-soal tersebut memiliki pola yang sama dari tahun ke tahun.
3. Selalu Update Informasi Terbaru
Pastikan untuk selalu memeriksa informasi terbaru seputar seleksi CPNS, termasuk informasi mengenai pendaftaran, pemberkasan, dan formasi instansi yang diinginkan dan sesuai dengan bidang kemampuan.
Pastikan seluruh dokumen yang dibutuhkan valid dan tepat, dan pilihlah formasi dengan cermat agar tidak salah pilih dan dokumen yang diajukan dapat mendukung pilihan tersebut.
4. Teliti
Ketika mengerjakan soal SKD dan SKB, peserta harus sangat teliti. Hal ini dikarenakan banyak pertanyaan yang dapat menjerat dan memiliki jawaban yang mirip satu sama lain. Jika tidak berhati-hati, hasil tes yang diperoleh mungkin tidak akan maksimal.
5. Memanfaatkan Waktu
Ketika mengerjakan tes, penting untuk tidak hanya menjawab soal dengan tepat, tetapi juga harus cepat. Perhatikan selalu waktu yang tersedia untuk mengerjakan tes tersebut.
Jangan sampai terlalu banyak waktu yang terbuang hanya untuk mengerjakan jenis soal tertentu yang sulit, sehingga tidak tersisa waktu yang cukup untuk mengerjakan seluruh soal.