Hadiah penalti dari wasit tersebut diberikan karena wasit menilai bahwa bek dari Gli Azzuri U-20 telah melakukan pelanggaran kepada salah satu pemain Korea Selatan U-20 yang berada di dalam kotak penalti.
Dengan kesempatan begitu, akhirnya Korea Selatan U-20 mencoba untuk mengejar ketertinggalan melalui hadiah dari wasit dengan menunjuk Lee Seung-won untuk menjadi algojo yang eksekusi tendangan penalti.
Akhirnya Lee Seung-won berhasil menyamakan kedudukan dan membawa Korea Selatan di zona aman lagi. Hingga babak pertama usai, kedua tim tidak ada yang bisa memberikan tambahan gol, sehingga pada babak pertama skor masih bertahan imbang yakni 1-1.
Baca Juga:Jude Bellingham Fix ke Real Madrid! Kontraknya 6 Tahun!Perbandingan Honor 90 dan Honor 90 Pro, Bagus Mana?
Saat memasuki babak kedua, permainan kedua tim cukup berimbang. Baik Gli Azzuri U-20 maupun Korea Selatan U-20 sama- sama memperoleh peluang manis untuk mencetak gol, sayangnya mereka tidak mendapatkan keberuntungan untuk mencetak gol dari peluang manis tersebut.
Namun saat masuk menit ke-86 Gli Azzuri U-20 memberi kejutan kepada Korea Selatan U-20 melalui tendangan bebas yang bisa dikatakan cantik dari Pafundi.
Sebab, tendangan bebas milik Pafundi mampu mengecoh kiper Korea Selatan U-20 yang dikawal oleh Kim Joon-hong. Sehingga skor kembali berubah menjadi 2-1 dan skor tersebut menjadi hasil akhir dari pertandingan Semifinal Piala Dunia U-20 Italia U-20 vs Korea Selatan U-20.