RAKCER.ID – Seperti diketahui, nama Cesare Casadei kini tengah menjadi sorotan usai tampil gemilang di Piala Dunia U-20 Argentina 2023, bersama timnas Italia U-20.
Bermain sebagai gelandang, nyatanya Cesare Casadei sukses menjadi mesin gol timnas Italia U-20. Ia menjadi pemain tersubur dengan torehan enam gol dalam tujuh pertandingan.
Ketajaman pemain berusia 20 tahun itu mampu membawa skuat muda Gli Azzurri lolos ke final Piala Dunia U-20 2023.
Baca Juga:Jadwal Lengkap MSC 2023 Beserta Daftar Tim yang akan Bertanding, Siapa Kira-Kira yang Bakal Keluar Sebagai Juara ?Denver Nuggets Hanya Butuh Satu Kemenangan Lagi untuk Memenangkan Gelar Pertamanya di NBA Tahun 2022-2023
Di babak penyisihan, Italia nyaris gagal lolos ke babak 16 besar. Mereka menang 3-2 atas Brasil di laga pertama, namun kemudian takluk dari Nigeria dengan skor 0-2 di laga kedua.
Beruntung di laga pamungkas Grup D, mereka berhasil mendulang kemenangan 3-0 atas Republik Dominika. Cesare Casadei sukses mencetak dua gol dalam pertandingan itu.
Kemudian di babak 16 besar, Italia harus berhadapan dengan Inggris. Cesare Casadei datang menyelamatkan dengan mencetak gol penentu pada menit ke-87 dan pertandingan berakhir 2-1.
Di babak perempat final, Italia bertemu dengan salah satu tim terkuat di benua Amerika, yaitu Kolombia.
Namun, Gli Azzurri lolos ke semifinal dengan mudah setelah menang 3-1 termasuk berkat gol Cesare Casadei di menit kesembilan Sebelum lolos ke final, Italia sempat bertemu dengan wakil dari Asia, yakni Korea Selatan. Mereka kembali menang dengan skor 2-1 termasuk berkat gol Cesare Casadei pada menit ke-14.
Profil Cesare Casadei
Cesare Casadei lahir di Ravenna, Italia, pada 10 Januari 2003. Pemain berusia 20 tahun itu berposisi sebagai gelandang tengah dan mampu bekerja sangat baik baik secara defensif maupun menyerang.
Casadei mengawali karir mudanya bersama klub Cervia sebelum akhirnya diincar Cesena dan sukses membawa tim U-15 mereka ke babak play-off nasional. Ketika Cesena bangkrut pada 2018, bakat Casadei diselamatkan oleh Inter Milan. Di sana, ia mulai menunjukkan perkembangan yang luar biasa.
Baca Juga:Gawat Presiden PSG Nasser Al-Khelaifi Ikut Campur dengan Sheikh Jassim atas Proses Akuisisi Manchester United,Kira-Kira Ada Apa?Jadwal Lengkap Sprint Race dan Balapan MotoGP Italia 2023, Pembalap Italia diunggulkan pada Race Kali ini
Di usia yang masih 16 tahun, Casadei mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-95 di babak perempat final play-off dan mengantarkan Inter Milan menjuarai turnamen U-17 musim 2018/2019. Musim berikutnya, Casadei menjadi pemain reguler Inter Milan U-19.