Kalau berencana liburan ke Bandung dan ingin mengukir kenangan baru di kota ini maka wajib banget cobain menginap di Luxury Camp Riverside. Pengujung akan merasakan menginap di tengah alam yang dijamin berkesan.
Tempat Wisata ini berada di Pulosari, Kec. Pengalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
- Famoso Garden
Tempat Wisata ini berada di Ciburial, Kec. Cimenyan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Baca Juga:TERNYATA !! Ada Tradisi Mendirikan Telur, Selain Tradisi Makan Bakcang Pada Perayaan Hari Bakcang 2023Soal Cirtim, Tahapannya Bupati Lempar ke DPRD
Famoso Garden merupakan destinasi wisata terbaru yang mengusung konsep wisata kuliner di negeri dongeng, full color, serta cocok banget dijadikan sebagai Spot selfie yang instagramable.
Famoso Garden sangat cocok dijadikan sebagai wisata keluarga atau tempat nongkrong yang keren, hal tersebut dikarenakan tempat wisata ini memiliki halaman yang estetik.
- Curug Tilu Ecopark
Tempat Wisata ini berada di Patengan, Kec. Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Curug Tilu Ecopark menawarkan pesona alam kebun teh dan perbukitan, sesuai namanya, di sekitar area juga terdapat sebuah Curug yang sangat cantik, memiliki konsep wisata family camp.
Tenda-tenda penginapan berderet di bawah bukit Spot foto menarik hingga aktivitas alam pun bisa dilakukan di sini, wisatawan bisa sekedar bersantai menikmati pemandangan sambil merasakan sejuknya suasana di tempat ini.
- Ranca Upas
Tempat Wisata ini berada di Ranca Upas, Kec. Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Wahana pertama yang mungkin bisa kalian nikmati adalah kawasan Smart Camp Ranca Upas advancer, di mana kawasan ini adalah areal camping yang mampu menampung 10.000 orang.
Baca Juga:Tanggapi Perlawanan Pemilik Bangli, Komisi III Jadwalkan Rapat Kerja16,3 Ton Sampah Berhasil Dibersihkan Karyawan Indocement
Ranca Upas juga dikenal sebagai tempat penangkaran rusa, di sini pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan rusa-rusa yang ada di tempat ini.
Selain itu, pemandangan alam yang ditawarkan tempat ini juga sangat cantik.
- Kawah Putih
Kawah Putih merupakan kawah hasil dari letusan Gunung Patuha, Ciwidey, Bandung. Warna Kawah Putih tersebut dihasilkan dari kandungan beberapa unsur yang bercampur dengan belerang.
Keunikan panoramanya yang berkesan romantis merupakan alasan kawasan ini menjadi favorit parawisatawan.
objek wisata ini terletak di dataran kawasan pegunungan pada ketinggian sekitar 2.430 mdpl, sehingga suhu kawasan wisata ini sangat sejuk, berkisar antara 15 sampah 22 derajat Celcius.