FENOMENA LANGKA! Baru Pertama Kali, Gempa di Cirebon Disertai Dentuman Keras Terus-menerus

gempa di cirebon
WARGA PANIK. Wilayah Cirebon Timur (Cirtim) digegerkan gempa disertai dentuman keras belasan kali, Kamis (15/6/2023) pagi. Warga pun sempat panik dan berhamburan keluar rumah. FOTO: SUWANDI/RAKCER.ID
0 Komentar

Sedangkan gempa kedua terjadi sekitar pukul 07.25 WIB dengan kedalaman 1 kilometer dan pusat gempa berada di 9 kilometer timur laut Kota Cirebon. Lokasi gempa berada di 6,70 lintang selatan, 108,64 bujur timur.

Antara gempa pertama dan kedua, terjadi perbedaan lokasi kedalaman yang menjadi episentrumnya. Gempa yang menyebabkan guncangan dan dentuman dirasakan jelas di Desa Buntet, Kecamatan Atanajapura, Kabupaten Cirebon.

Pantauan di lapangan, sejumlah warga berhamburan ke luar rumah untuk menyelamatkan diri. Terutama saat gempa pertama terjadi karena guncangan dibarengi dengan beberapa dentuman keras.

Baca Juga:Ponpes Al Zaytun Indramayu Didemo, Massa Cari Syekh Panji Gumilang, Polisi Turun TanganGEMPA CIREBON: Puluhan Kali Dentuman Keras, Warga Panik Kocar-kacir ke Luar Rumah

Selang beberapa waktu, dentuman demi dentuman masih terdengar, namun tidak terjadi guncangan. Kemudian gempa kedua terjadi sesaat setelah dentuman keras. Warga tambah panik karena bumi kembali terguncang. (wan)

0 Komentar