RAKCER.ID – Festival Kreativitas dan Purna Peserta Didik TK Al Washliyah Tukmudal, Sumber, Kabupaten Cirebon yang digelar di Gedung Berlian Hotel Zamrud, berlangsung semarak, Selasa (20/6/2023).
Berbagai kreasi seni siswa ditampilkan pada momen penting yang mengusung tema “Tumbuhkan Minat Kembang Anak di Fase Pondasi Untuk Tampil Percaya Diri Menjadi Generasi Berprestasi yang Islami” tersebut.
Mulai dari pertunjukan tari Wonderland Indonesia dengan kostum berbagai baju daerah tanah air. Tarian Pesta Sekolah, tarian Rahmatun Lil’Alameen, Sepakbola, Sepatu Kaca, sampai Gundul-Gundul Pacul.
Baca Juga:FENOMENA LANGKA! Baru Pertama Kali, Gempa di Cirebon Disertai Dentuman Keras Terus-menerusPonpes Al Zaytun Indramayu Didemo, Massa Cari Syekh Panji Gumilang, Polisi Turun Tangan
Meski masih berusia rata-rata tujuh tahun, namun penampilan mereka sangat memukau. Sehingga tepuk tangan dan apresiasi diberikan oleh para orang tua, guru, serta tamu yang hadir.
Kegiatan terakhir ditutup dengan purna peserta didik yang lulus dari TK Al Washliyah. Ada 35 siswa yang menyelesaikan pendidikannya di TK Al Washliyah.
Pada momen tersebut, diperlihatkan video perkembangan 35 siswa. Sejak saat dalam kandungan dan bayi bersama kedua orang tuanya, pengalungan bunga, dan acara ibu-anak melakukan lambaian tangan kepada bunda guru tanda perpisahan.
Suasana haru meliputi ruangan Gedung Berlian Hotel Zamrud. Tangisan anak-anak didik pecah. Para siswa seperti tidak mau berpisah dengan guru-guru yang selama dua tahun mengasuh dan mendidik mereka.
Kepala TK Al Washliyah Tukmudal, Sri Mulyanti SPd.AUD MPd dalam sambutannya mengatakan, setiap anak adalah bintang yang akan bersinar pada waktunya.
“Tugas kita sebagai guru yang harus membuat mereka senang bermain sambil belajar di sekolah,” ucapnya.
Sebagai guru, lanjut Bunda Yanti, pihaknya sudah berupaya maksimal untuk memberikan tempat sekaligus support kepada para anak didik, agar kreativitas mereka terus bertumbuh setiap hari.
Baca Juga:GEMPA CIREBON: Puluhan Kali Dentuman Keras, Warga Panik Kocar-kacir ke Luar RumahMK Putuskan Sistem Proporsional Terbuka di Pemilu 2024, Petinggi Partai Gelora Bilang Begini
“Terima kasih kepada semua orang tua siswa yang telah memberikan kepercayaan kepada kami untuk membimbing anak-anak kita. Mohon maaf jika ada kekurangan. Semoga bekal dari TK Al Washliyah Tukmudal, menjadi modal penting di tingkat pendidikan lanjutan nanti,” harapnya.
Sementara itu, Pengawas TK Kecamatan Sumber, Hj Atin Ramahati SPd.I MPd.I menyampaikan, TK Al Washliyah Tukmudal adalah salah satu TK yang menjadi rujukan utuk orang tua yang ingin menyekolahkan anaknya di TK.