RAKCER.ID – Pada momentum Hari Raya Idul Adha 1444 H kali ini, Komunitas Pecinta Rinna Suryanti alias Konci Rianty menyembelih hewan kurban. Tak mau ketinggalan, mereka berlomba-lomba dalam kebaikan, dengan berbagi bersama masyarakat.
Pada Idul Adha tahun ini, Konci Rianty terus melebur, mendekatkan diri dengan masyarakat, dengan melaksanakan penyembelihan dan membagikan hewan kurban.
Koordinator Konci Rianty, Asep Waing menyampaikam, pada Hari Raya Idul Kurban tahun ini, Konci Rianty berkurban, dengan menyembelih satu ekor sapi dan enam ekor kambing. Kemudian disalurkan kepada masyarakat di Kota Cirebon.
Baca Juga:Perkuat Kekeluargaan, Konci Rianty Gelar Gathering dan Fun Games di Ciater SubangPLN Dorong Pemanfaatan FABA PLTU, Bahan Baku Industri Murah dan Mampu Reduksi Emisi
“Alhamdulillah, kami dari Konci Rianty telah mendistribusikan ke warga yang membutuhkan di wilayah Kecamatan Pekalipan dan Kecamatan Kejaksaan,” ungkap Asep usai membagikan daging kurban, akhir pekan kemarin.
Sementara itu, Tokoh Konci Rianty, Rinna Suryanti ST mengajak kepada masyarakat untuk bersama-sama memaknai Hari Raya Idul Adha dengan terus belajar untuk berkorban. Berbagi serta mengobarkan semangat kepedulian terhadap sesama.
“Penyembelihan dan pembagian daging kurban ini hendaknya tidak dilakukan secara seremonial saja. Tetapi nilai-nilainya harus bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari,” ungkap Teh Rinna, sapaan akrabnya.
Lebih jauh menilik sejarah, kata Teh Rinna, sudah menjadi maklum bersama, bahwa berkurban pada momen Hari Raya Idul Adha adalah mengimani sejarah kesabaran dan kepasrahan Nabi Ibrahim AS.
Saat mendapatkan perintah dari Allah untuk menyembelih putra tercintanya, ujian terbesar bagi seorang hamba yang juga memiliki status sosial sebagai seorang ayah.
Meskipun pada akhirnya, Nabi Ibrahim AS lulus dalam ujian kepasrahan tersebut, hingga turun perintah untuk menggantinya dengan seekor domba.
Maka dari itu, selain mengamalkan dengan ikut berkurban, tambah Teh Rinna, Konci Rianty juga mengajak kepada masyarakat untuk sama-sama belajar meneladani ketaatan dan kesabaran Nabi Ibrahim AS.
Baca Juga:MIRIS BANGET! Atap Bangunan Kantor DPKP Kota Cirebon Ambruk, Kepala Dinas Terpaksa Ngantor di PosTeras PLN dan Kampung Terang Jadi Upaya PLN Dukung Pengembangan UMKM di Rembang
“Berkurban itu sarat makna tentang pengorbanan yang dilakukan Nabi Ibrahim. Maka dari itu, saya mengajak untuk meneladani sikap Nabi Ibrahim dan mengimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Terutama dalam bermasyarakat, juga dalam rangka meningkatkan ketakwaan kita kepada Allah SWT,” ajak Teh Rinna. (*)