RAKCER.ID – PT Hyundai Motors Indonesia menghadirkan Hyundai Creta untuk pertama kali pada event GIIAS 2021. Mobil ini bersaing dengan kompetitornya salah satunya honda HR-V pada segmen compact SUV dengan kapasitas 5 penumpang.
Meskipun begitu, Hyundai Creta memiliki banderol harga mobil yang lebih terjangkau ketimbang para kompetitornya.
Meskipun punya banderol harga mobil yang lebih terjangkau, Hyundai Creta ternyata juga memiliki banyak fitur canggih sehingga mobil ini tidak hanya unggul dari segi harga mobil, tetapi juga unggul dari segi fitur canggih yang ditawarkan oleh Hyundai Creta yang berhasil membuatnya lebih diminati.
Simak Informasi Lengkap Tentang Mobil Hyundai Creta
Interior Hyundai Creta
Baca Juga:Cek Harga Mobil Terbaru 2023 ! Honda HRV ALL Varian Tampil Fresh Dan Futuristik Banget5 Rekomendasi Mobil Pick Up Terbaik Cocok Untuk Usaha
Interior Hyundai Creta memiliki desain yang berbeda dengan mobil-mobil lainnya. Bagian tengah konsol hingga head unit diberi penonjolan lebih dari bagian lain. Lingkar kemudi mobil menyerupai bentuk D-Cut steering wheel yang membuatnya terlihat lebih sporti.
Selain desain yang unik, Creta dilengkapi dengan berbagai fitur menarik, seperti speedometer full TFT berukuran 10,25 inci dan head unit canggih berukuran delapan inci.
Tipe tertinggi Creta Prime memiliki beragam fitur yang lengkap, seperti speedometer digital, pembersih udara, panoramic sunroof, AC digital otomatis, pengisian daya nirkabel, head unit dengan Android Auto dan Apple CarPlay, lampu ambient dan kursi depan yang dapat dipanaskan atau didinginkan.
Selain itu, SUV perkotaan ini memiliki beberapa fitur yang baik, seperti pengaturan kemudi tilt dan teleskopik, pendingin minuman di kotak sarung tangan, serta sistem audio BOSE.
Eksterior Hyundai Creta
Hyundai Creta memiliki tampilan baru yang mirip dengan Hyundai Tucson di luar negeri. Perubahan paling mencolok terdapat pada bagian depan mobil, di mana lampu depan menyatu dengan gril. Jika lampu Daytime Running Lights (DRL) dimatikan, maka bagian depan mobil akan terlihat seperti memiliki grille besar.
Hyundai menyebut desain grill dan lampu DRL dengan bentuk mirip jajar genjang 3D sebagai Parametric Dynamic, sehingga terlihat seperti permata atau Parametric Jewel.
Bagian samping mobil ini memiliki garis yang tegas, seperti mobil SUV modern dan dilengkapi dengan pelek 17 inci two tone dengan motif diamond cut alloy.