Timnas Putri Indonesia U-19 Ditantang Thailand di Semifinal Piala AFF Wanita U-19 2023

Timnas Putri Indonesia U-19
Timnas Putri Indonesia U-19 Ditantang Thailand di Semifinal Piala AFF Wanita U-19 2023. FOTO: instagram.com/asbwi_official/RAKCER.ID
0 Komentar

RAKCER.ID – Timnas Putri Indonesia U-19 berhasil mencapai babak Semifinal Piala AFF Wanita U-19 2023 dengan sukses.

Rencananya pertandingan Indonesia vs  Thailand di Semifinal Piala AFF Wanita U-19 2023 mendatang berlangsung di Stadion Jakabaring, Palembang.

Timnas Putri Indonesia U-19 telah berhasil meraih tiga kemenangan dalam tiga pertandingan di Grup A dan jumlah skor yang dihasilkan sangat fantastis tiap pertandingannya.

Baca Juga:Peresmian Tol Cisumdawu Alami Perubahan Bikin Masyarakat KecewaJalan Tol Cisumdawu Dibuka dan Diresmikan oleh Presiden Jokowi, Hari Ini!

Hal itu terbukti saat pertandingan Indonesia vs Timor Leste di babak penyisihan Grup A Piala AFF Wanita U-19 2023, Timnas Putri Indonesia U-19 meraih kemenangan dengan skor 7-0 tanpa balas.

Kemudian Timnas Putri Indonesia U-19 mengalahkan Laos dengan skor 4-1 saat pertandingan Indonesia vs Laos di babak penyisihan Grup A Piala AFF Wanita U-19.

Terakhir Timnas Putri Indonesia U-19 menghancurkan Kamboja dengan skor 5-0 di pertandingan Indonesia vs Kamboja di babak penyisihan Grup A Piala AFF Wanita U-19 2023.

Dengan hasil tersebut, Timnas Putri Indonesia U-19 berhasil menjadi juara Grup A dengan meraih sembilan poin.

Selama pertandingan di Grup A, Timnas Putri Indonesia U-19 juga berhasil mencetak 16 gol dan hanya kebobolan satu gol.

Lalu siapa yang akan menjadi lawan Timnas Putri Indonesia U-19 di Semifinal Piala AFF Wanita U-19? simak artikel berikut untuk mengetahui informasinya.

Lawan Timnas Putri Indonesia U-19 di Semifinal Piala AFF Wanita U-19

Timnas Putri Indonesia akan menghadapi Thailand dalam babak semifinal Piala AFF Wanita U-19 2023. Informasi ini diketahui setelah pertandingan antara Thailand dan Myanmar di laga terakhir Grup C di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, pada Senin (10/7) malam WIB.

Baca Juga:Tol Cisumdawu Dibuka Hari Ini dan Bakal Gratis? SpektakulerInfo Tol Cisumdawu Terkini, Tarifnya Murah Cuma Segini!

Pertandingan antara Thailand dan Myanmar berlangsung sengit sehingga tidak ada gol yang tercipta pada babak pertama.

Pada babak kedua, Thailand berhasil mencetak satu gol yang menjadi penentu kemenangan mereka atas Myanmar dengan skor 1-0. Hasil ini membuat Thailand menjadi juara Grup C, sementara Myanmar menempati posisi kedua.

Meskipun tidak berhasil meraih hasil yang positif, Myanmar tetap berhasil melaju ke babak semifinal sebagai salah satu tim peringkat kedua terbaik.

0 Komentar