Riding Position & Handling
Tinggi jok Grand Filano 790 mm, angka tersebut lebih tinggi dari Fazzio yang hanya 750 mm.
Walau begitu rider dengan postur tubuh 170 cm dan bobot sekitar 60 kg toh masih dapat menapakkan kaki dengan baik.
Hal ini rupanya didukung oleh bentuk jok yang menyempit di ujungnya. Membuat kedua kaki tidak sampai mengangkang.
Baca Juga:Yuk Intip Spesifikasi Skuter Matic Peugeot tweet 125 Bergaya Futuristik Dan Retro MenawanALL New Honda Vario 160 Mengenal Perbedaan ABS Dan CBS Awas Jangan Sampai Salah Pilih !
Namun buat yang tingginya di bawah 170 cm, tentu siap-siap agak jinjit jika kedua kaki turun.
Riding positionnya cenderung netral, tangan dengan mudah menggapai kedua setang yang posisinya tinggi.
Kemudian walau di dalam dek terdapat tangki bensin, nyatanya tidak membuat kaki pengendara jadi seperti jongkok.
Posisi berkendara dipadukan dengan jok empuk khas Yamaha bikin nyaman mengendarai Grand Filano.
Bodi Grand Filano terbilang gambot jika dibandingkan dengan Fazzio. Tapi enaknya tidak mengurangi kelincahan skutik 125 cc ini.
Pergerakan setang dalam diterjemahkan dengan baik ke roda depan, membuatnya lincah selap-selip di kemacetan.
Bicara kemampuan suspensi, redaman sok Grand Filano mendukung kategori Classy yang diusung nyaman.
Baca Juga:Kabar Gembira ! Honda Scoopy 160 Akan Segera Rilis Performa Mesin Akan Lebih Tangguh Apakah Masih Pantas Disebut Keong ?Intip Spesifikasi Yamaha All New NMAX 155 Cocok Untuk Segala Kebutuhan Jadi Pilihan Terbaik Untuk Keluarga
Khususnya sokbreker belakang, terasa empuk ketika menghajar obstacle seperti lubang atau jalan keriting.
Namun, lingkar roda yang kecil membuatnya kurang ‘akrab’ dengan lubang berukuran besar karena terasa sekali guncangannya.
Catatan lain, karena suspensi depan empuk, ketika diduduki sok sudah terkompresi, mengurangi travel suspensi.
Efeknya saat menghajar speed trap tebal atau lubang besar, jadi gampang bottoming. Hasilnya jadi terasa keras.
Ditambah lagi profil bannya tipis, sehingga terasa semakin keras. Kurang lebih rasanya mirip Fazzio.
Overall memang Grand Filano lebih pas dan nyaman digunakan untuk riding santai atau komuter dengan mayoritas jalan mulus.
Itulah tadi ulasan lengkap tentang Yamaha Grand Filano semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan. (*)