RAKCER.ID – Manchester United meraih kemenangan pada pertandingan Manchester United vs Lyon di Laga Pramusim 2023/2024 tadi malam WIB.
Dalam pertandingan pertandingan Manchester United vs Lyon di Laga Pramusim 2023/2024, Setan Merah (Julukan Manchester United) berhasil menang dengan skor 1-0.
Gol kemenangan bagi Manchester United dicetak oleh Donny van de Beek di babak kedua pertandingan Manchester United vs Lyon di Laga Pramusim 2023/2024.
Baca Juga:Beli Realme 11 Pro Series Bisa Ikut Kompetisi Fotografi Gratis!ZTE Nubia Z50S Pro Bakal Rilis Besok, Tampilannya Mewah Banget
Kemenangan ini menjadi modal berharga bagi Manchester United ketika mereka menghadapi uji coba ketiga mereka melawan Arsenal akhir pekan mendatang.
Lalu bagaimana jalannya pertandingan Manchester United vs Lyon di Laga Pramusim 2023/2024 tadi malam? simak artikel berikut.
Jalannya Pertandingan Manchester United vs Lyon di Laga Pramusim 2023/2024
Manchester United tampil agresif sejak awal pertandingan. Tim asuhan Erik Ten Hag ini langsung memberikan tekanan sejak laga dimulai.
Pada menit ketiga pertandingan, tercipta peluang berbahaya pertama. Jadon Sancho memberikan umpan terukur ke Antony dan winger asal Brasil itu melepaskan tembakan dari jarak dekat, namun sayangnya berhasil dihalau oleh Anthony Lopes.
Tiga menit setelahnya, giliran Amad Diallo yang mencoba menaklukkan kiper Lopes dengan tembakan, namun kiper tersebut berhasil menggagalkan peluang pemain muda Manchester United itu.
Olympique Lyon juga tidak menyerah begitu saja. Beberapa kali tim asuhan Laurent Blanc mengancam melalui serangan balik, tetapi kurangnya koordinasi di antara penyerang mereka membuat mereka gagal memanfaatkan peluang yang ada.
Manchester United memiliki peluang lagi melalui tendangan bebas pemain anyar mereka, yakni Mason Mount. Namun sayangnya tendangan tersebut mengenai pagar betis Lyon dan Lisandro Martinez yang berada di depan gawang tidak berhasil memaksimalkan peluang tersebut.
Baca Juga:6 Keunggulan Fitur Fast Charging pada HP yang Wajib Diketahui Sebelum Beli HP Baru!PSSI Gelar Sidang Komite Disiplin, Hukumannya Mulai dari Teguran Keras Hingga Wajib Bayar 50 Juta? Panen Dong!
Tak ada gol yang tercipta hingga paruh pertama berakhir dan skor masih 0-0.
Di jeda pertandingan Manchester United vs Lyon di Laga Pramusim 2023/2024, Erik Ten Hag melakukan 10 pergantian pemain.
10 pemain tersebut digantikan dengan pemain baru, kecuali Matej Kovar. Beberapa pemain inti seperti Jonny Evans, Fred, dan Donny van de Beek juga termasuk dalam skuat yang bermain di babak kedua ini.