CIREBON, RAKCER.ID – ada yang sudah mengetahui Jenis Gorden Vertical Blind? Jika kamu mencari cara segar untuk menghias kamar, Gorden vertical blind adalah pilihan terbaik yang tidak boleh dilewatkan.
Gorden Vertical Blind juga Juga dikenal sebagai window blind, ini adalah penutup kaca jendela yang memberikan kebebasan bagi kamu untuk menyesuaikan pencahayaan dan suasana sesuai keinginan
Dengan jalinan bahan-bahan padat seperti plastik atau kayu yang diatur secara vertikal dan dihubungkan oleh tali, window blind menjadi solusi praktis yang dapat dioperasikan dengan mudah oleh siapa saja.
Baca Juga:STRIKE! 5 Racikan Umpan Bawal Paling Ampuh dijamin Gacor, Simpel dan Menghasilkan BanyakWaduh! Ternayata ada Adegan Film Barbie yang Dihapus, ini Adegan dan Penyebabnya
Ragam jenis dan sistem pengoperasian window blind memang sangat beragam. Untuk jenis yang lebih mewah, terdapat varian dengan motor canggih yang memungkinkan kamumembuka dan menutupnya secara otomatis menggunakan remote.
Lalu seperti apa saja jenis Gorden Vertical Blind itu simak penjelasannya berikut ini
Berikut 5 Jenis Gorden Vertical Blind yang Perlu Kamu Ketahui
1. Jenis Gorden Vertical Blind dari Bahan Kayu (Wooden Vertical Blind)
Jenis Gorden Vertical Blind yang pertama ada Wooden Blind. Jika kamu menginginkan suasana alami dan kehangatan dalam ruangan, tak ada pilihan yang lebih menawan daripada window blind kayu.
Sentuhan kayu alami ini akan membawa keajaiban keindahan ke dalam rumah. Dengan ragam pilihan warna yang beragam, kamu dapat menciptakan ruang yang memukau dengan gaya mewah dan natural.
Sentuhan alami dari kayu akan menciptakan kesan yang elegan dan menarik. Kamu bisa memilih dari berbagai variasi warna kayu yang sesuai dengan selera dan kebutuhan.
Setiap sentuhan akan membawa karakteristik unik dari kayu yang mengisi ruangan Anda dengan pesona yang tak tertandingi.Namun perlu diingat juga terkait kelembapan dari jenis kayu digunakan
2. Jenis Gorden Vertical Blind dari Bahan PVC ( PVC Vertical Blind)
Jenis Gorden Vertical Blind yang kedua ada jenis Gorden PVC Vertical Blind. Meskipun belum terlalu populer, namun semakin banyak orang yang mulai meliriknya sebagai pengganti window blind berbahan plastik konvensional.
PVC, atau yang lebih akrab disebut polyvinyl chloride, menyuguhkan bahan alternatif yang tak hanya ramah lingkungan, tetapi juga memiliki tingkat ketahanan yang luar biasa, membuatnya menjadi pilihan aman dan ramah lingkungan untuk digunakan dalam jangka panjang.