CIREBON,RAKCER.ID – Bahan Gorden Jendela Berkualitas Tinggi wajib banget ada di rumah selain mempercantik ruangan, gorden atau tirai juga menghalau sinar matahari serta memberikan privasi yang Anda butuhkan.
Memilih gorden tak bisa dilakukan sembarangan. Pasalnya kehadiran gorden menyumbang estetika rumah, Kebanyakan orang memilih gorden berdasarkan warna dan motif nya.
Selain itu, ada juga yang memilih gorden berdasarkan ukuran dan jumlah jendela. Padahal ada hal lain yang perlu dipertimbangkan saat memilih gorden, salah satunya bahan gorden.
Baca Juga:Yuk Intip Spesifikasi Kawasaki J125 Si Matic Besar Dari Kawasaki Segini HarganyaIntip Spesifikasi SUV Cina Premium, Chery Tiggo 7 Pro Sudah Masuk Pasar Indonesia Segini Harganya
Lebih lanjut, pemilihan bahan gorden juga bisa memengaruhi seberapa awet dan ketahanannya terhadap sinar matahari.
Simak Ulasan Lengkap Tentang 5 Rekomendasi Bahan Gorden Jendela Berkualitas Tinggi
- Katun
Katun menjadi bahan pertama yang kerap dijadikan sebagai bahan material gorden.
Seperti yang dikutip dari laman Russels Curtain, katun cocok diterapkan dalam berbagai gaya rumah.
Gorden berbahan katun menawarkan nuansa segar dan bersih yang sesuai dengan gaya tradisional atau modern.
Jika kamu ingin menghalangi sinar matahari di ruangan yang terang, pilihlah katun dengan tenunan yang rapat atau berjajar rapi.
- Poliester
Poliester menjadi material gorden yang tahan lama, terjangkau, dan memiliki perawatan yang mudah.
Gorden dengan bahan poliester juga tidak mudah kusut, meregang, atau menyusut. Perlu diketahui, bahan poliester kerap dipilih untuk kamar tidur dan ruang tamu.
Baca Juga:Baca Ini Sebelum Mengganti Oli Vespa Matic ! Jangan Sampai Salah Dan Bisa Berakibat FatalBikin Tambah Hedon ! Modifikasi Vespa Matic Yang Banyak Di Lirik Tahun 2023
Namun hindari gorden berbahan poliester untuk area dapur karena mudah terbakar ya.
- Linen
Bahan gorden linen terbuat dari serat alami, Tampilannya yang bergelombang menciptakan kesan yang lapang dan santai pada ruangan Linen tidak akan menghalangi sinar matahari, dan seperti sutra mereka cukup rentan dengan sinar matahari.
- Sutra
Tak dimungkiri, sutra menjadi bahan yang dapat memberikan kesan mewah pada dekorasi ruangan.
Namun, sutra sangat rentan terhadap kerusakan jika terlalu lama terkena paparan sinar matahari.
Jika ruangan memiliki banyak cahaya alami, kamu perlu melindunginya dengan menggunakan roller blind atau panel berwarna lebih terang untuk pelapis.
Selain itu, kamu bisa menggunakan pelapis agar tidak membuat gorden berbahan sutra cepat rusak.