Bali United memiliki kesempatan untuk meraih tiga poin ketika mereka berhadapan dengan Persib Bandung. Hal ini dipengaruhi oleh motivasi mereka atas rekor pertemuan sebelumnya yang cukup menguntungkan.
Selain itu, kondisi Bali United saat ini juga sangat baik, terbukti dengan berhasil naik ke posisi tiga dalam klasemen Liga 1, sebuah pencapaian yang luar biasa.
Sementara, kondisi Persib Bandung sangat diambang keraguan untuk meraih kemenangan penuh, lantaran tiga pemainnya masih absen latihan jelang melawan Bali United.
Baca Juga:Lirik Lagu 17 Agustus yang Selalu Dinyanyikan saat 17 Agustusan!17 Agustus 2022 HUT RI yang Keberapa ya? Simak Sejarah 17 Agustus!
Ketiga pemain yang masih absen latihan adalah bek Persib yakni Kakang Rudianto, kiper Reky Rahayu, dan winger Frets Butuan.
Selain kondisi, Bali United juga berhasil unggul dalam lima pertemuan terakhir dengan Persib Bandung. Selain itu, mereka juga bangkit lebih dulu dibandingkan dengan Persib Bandung, hal ini menjadi keunggulan mereka.
Bali United sangat menyadari hal ini, dan mereka terus berharap untuk tetap konsisten demi meraih kemenangan dalam pertandingan tersebut.
Di sisi lain, Persib Bandung juga memiliki peluang yang bagus untuk meraih tiga poin menghadapi Bali United. Namun, mereka perlu menjaga konsistensi agar permainan tim terus meningkat dan memberikan hasil yang diharapkan.
Lalu bagaimana prediksi pertandingan Persib Bandung vs Bali United di BRI Liga 1 musim 2023/2024 yang akan diselenggarakan pada Kamis, 3 Agustus 2023 mendatang? simak artikel berikut.
Prediksi Persib Bandung vs Bali United di BRI Liga 1
Pertandingan Persib Bandung vs Bali United di BRI Liga 1 nanti diprediksi akan berlangsung sengit.
Namun hasil pertandingan Persib Bandung vs Bali United di BRI Liga 1 nanti diprediksi akan dimenangkan oleh Persib Bandung, karena kali ini mereka akan bertemu di markas Persib Bandung, yakni Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Temukan berita dan artikel menarik lainnya di Google News.