CIREBON, RAKCER.ID – Berikut kami berikan beberapa rekomendasi skuter listrik terbaik dan pastinya nyaman saat digunakan. Yuk, siamk selengkapnya mengenai rekomendasi sukter listrik terbaik dengan harga murah.
Transportasi alternatif yang ramah lingkungan semakin populer saat ini. Skuter listrik muncul sebagai solusi mobilitas sehari-hari yang ekonomis dan ekologis.
Skuter listrik dengan bentuknya yang sederhana dan teknologi yang cerdas memberikan sejumlah keunggulan yang tidak bisa diabaikan.
Baca Juga:Jangan Minder!! 5 Alasan Ga Perlu Minder Saat Kondisi Belum Mapan, Semua Pati Akan Sukses!Ini Alasan Mengapa Kamu Harus Terus Belajar Sampai Akhir Hayat
Kali ini, kami akan membahas beberapa rekomendasi skuter elektrik yang bisa kamu gunakan sebagai referensi!
Berikut Ini Adalah Rekomendasi Skuter Listrik Terbaik
1. Segway Ninebot ES2
Segway Ninebot ES2 adalah salah satu rekomendasi skuter listrik terbaik yang tersedia. Pegangan atau elemen kendali skuter ini telah disempurnakan dengan penggunaan bahan karet sehingga memberikan kenyamanan dan keamanan yang lebih baik saat digunakan.
Lalu, merek skuter elektrik ini menambahkan suspensi yang bisa dimodifikasi sesuai spesifikasi Anda.
Segway Ninebot ES2 juga memiliki desain menarik dengan pencahayaan LED yang dapat diatur melalui telepon, serta suspensi yang membantu dalam navigasi jalan yang tidak rata.
Tidak mengherankan jika Segway Ninebot ES2 menjadi jenis skuter yang populer di kalangan banyak orang. Segway Ninebot ES2 dibanderol mulai Rp6,5 juta.
2. Motify X7 Electric Scooter
Motify telah menjadi merek skuter terkenal yang mungkin sudah dikenal banyak orang. Skuter Listrik X7 adalah salah satu jenis skuter listrik andalan mereka.
Skutik ini termasuk dalam kategori premium untuk orang dewasa, baik dari segi tampilan maupun spesifikasinya.
Baca Juga:Content Creator Wajib Tahu!! 7 Rekomendasi AI yang Berguna untuk Ngonten!!MUDAH !! Begini Cara FYP di TikTok Sesuai Algoritma Terbaru di Tahun 2023
Motify X7 memiliki kemampuan baterai yang mudah dilepas dan dipasang, akselerasi stabil yang cocok untuk pemula, ban tipe tubeless yang mudah diganti, serta sistem pengereman tiga lapis yang menggunakan rem cakram belakang, pengereman elektrik, dan rem mekanis.
Motify X7 Electric skuter harganya kurang lebih Rp 6 jutaan.
3. Xiaomi Mijia 365 Smart Electric Scooter Pro
Xiaomi Mijia 365 Pro mungkin menjadi solusi yang tepat bagi individu yang mencari skuter listrik yang tangguh.
Skuter elektrik ini dibuat dari bahan paduan aluminium yang memenuhi standar kualitas kedirgantaraan, menawarkan ketahanan maksimal tanpa menambah bobot. Bahan ini juga cukup ringan.