Spesifikasi Daihatsu Rocky Turbo
Spesifikasi mobil SUV ini sendiri memiliki perbedaan ari versi aslinya di Jepang karena menyesuaikan dengan kontur wilayah dan kebutuhan masyarakat Indonesia.
Untuk sisi eksteriornya sendiri, mobil ini memiliki fitur yang sangat canggih. Anda dapat menemukan LED Headlamp, Auto retractable mirror, dan Key Free.
Sedangkan untuk bagian interiornya sendiri dashboardnya memiliki desain seperti cockpit sehingga membuat kesan yang lebih modern.
Baca Juga:Ini Nih ! City Car Toyota Raize Ulas Tuntas: Spesifikasi, Fitur, Kelebihan dan Kekurangannya Terupdate Agustus 2023Intip Spesifikasi New Honda CRV, Sempat Menjadi Perhatian di GIIAS 2023 Ternyata Ini Keistimewaannya
Selain itu, pada meter cluster yang terdapat di Rocky ini memiliki desain yang menggunakan teknologi Full Digital dengan 4 mode tampilan. Anda dapat memilihnya sesuai dengan style dan selera. Untuk fitur hiburannya sendiri, Rocky didukung dengan adanya head unit 9 inchi sehingga sangat mendukung adanya konektivitas smartphone.
Untuk fitur keselamatannya, mobil ini dilengkapi dengan Anti lock Braking System, Electronic Brake Distribution, Parking Sensor, Rear View Camera, Hill Start Assist, dan Vehicle Stability Control System.
Kemudian ada fitur keselamatan pasir berupa Dual Front Airbags, 3 point ELR seat belts with pretensioner and force limiter mechanism, dan pengaturan kursi ISOFIX. Tambahan fitur lainnya berupa sistem alarm dan Engine Immobilizer.
Nah, itu dia sedikit penjelasan singkat mengenai fitur City Car Daihatsu Rocky Turbo semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan. (*)