CIREBON, RAKCER.ID – Proses keberhasilan suatu individu bisa dilihat dengan tekun menggapai apa yang diimpikan. Ada tips belajar efektif yang bisa dipraktikkan. Sehingga bisa mencapai sesuatu yang ditargetkan.
Karena tips belajar ini amat sangat penting, mengingat belajar merupakan keniscayaan dalam sendi-sendi kehidupan.
Dalam prosesnya, tak jarang seringkali menemukan kebosanan dalam belajar. Seiring dengan melesatnya kemajuan teknologi, kita dituntut supaya menikmati proses dalam segala bidang, tak terkecuali dengan menerapkan tips belajar.
Baca Juga:Kebutuhan Nelayan, Dipenuhi Cirebon PowerSepeda Listrik dan Lampu Merah Jadi Bahasan Mahasiswa ke Dishub
Apalagi seorang mahasiswa dan pelajar belajar merupakan suatu kebutuhan yang sangat penting, terlebih mahasiswa dan pelajar setiap hari pasti tidak jauh dengan kegiatan belajar, nahhhh gimana sih supaya belajar itu efektif dan menyenangkan?
Konsep Dasar Dalam Belajar
Belajar sebagai suatu proses dan belajar hampir selalu mendapat tempat yang luas dalam berbagai disiplin ilmu yang berhubungan dengan upaya kependidikan.
Hal ini berarti bahwa berhasil atau tidaknya pencapaian tujuan pendidikan itu amat bergantung pada proses belajar yang dijalani siswa baik pada saat dia berada di sekolah atau berada di lingkungan rumah atau di lingkungan keluarganya sendiri.
Ada sebagian orang yang beranggapan bahwa konsep dasar belajar hanya semata-mata menghafalkan atau mengumpulkan fakta-fakta yang ada dalam bentuk informasi atau materi dalam pelajaran.
Persepsi semacam ini biasanya membuat mereka akan merasa cukup puas jika anak-anak mereka sudah bisa memperlihatkan keterampilan secara fisik tertentu walaupun tanpa pengetahuan tentang arti dan hakikat serta tujuan keterampilan tersebut.
Itulah sedikit mengenai konsep dasar dalam belajar, berikut beberapa cara atau tips agar belajar makin menyenangkan.
- Suasana yang Nyaman
Suasana yang nyaman akan membantu otak bekerja lebih prima. Ketika pikiran sudah nyaman maka hati akan turut senang. Dengan memandang hal-hal yang asri semisal, atau ditempat yang luas lagi bersih.
Baca Juga:Pengertian Flashdisk Serta Kelebihan dan Kekurangannya!!Nokia Venom Max 2023: Teknologi Canggih dalam Genggaman, Ini Bocoran Harga dan Keunggulannya!
Dengan suasana demikian rasa senang dalam belajar pasti akan muncul, namun perlu diketahui setiap individu punya versi tentang ternyaman dalam belajar.
- Atur Waktu Belajar
Jangan memaksakan diri untuk belajar saat kondisi tubuh kamu sedang lelah. Usahakan belajar dengan keadaan fit. Cobalah untuk mengatur waktu antara belajar dan istirahat.