Spesifikasi Lenovo Yoga Book 9i Laptop 2 Layar Kencang yang Bisa Dilipat 360 derajat

Spesifikasi Lenovo Yoga Book 9i Laptop 2 Layar Kencang yang Bisa Dilipat 360 derajat
Spesifikasi Lenovo Yoga Book 9i Laptop 2 Layar Kencang yang Bisa Dilipat 360 derajat. Foto: Pinterest - RAKCER.ID
0 Komentar

Hasilnya, untuk nonton video, laptop yang satu ini ternyata bisa bertahan selama 9 jam 44 menit. Hasil tersebut saya dapatkan karena memang kedua layar terlihat menyala.

Hasil ini bisa jadi lebih lama saat menggunakan aplikasi seperti Office atau web browsing serta mematikan layar bawahnya. Untuk bermain game, tentu saja hasilnya bisa lebih pendek.

Verdict Review Lenovo Yoga Book 9i

Sebuah pekerjaan memang lebih nyaman dilakukan pada saat menggunakan 2 layar dalam sebuah komputer. Namun, bekerja di mana saja memang tidak mudah membawa 2 layar. Hal tersebut pun telah dipecahkan oleh Lenovo dengan laptop terbarunya yang bernama Yoga Book 9i.

Baca Juga:Hp Mewah Harga Murah ! Infinix Zero 30 5G Resmi Rilis 2 September 2023, Simak KeunggulannyaRidwan Kamil Resmikan BRT Listrik, Transportasi Massal Ramah Lingkungan 2023

Pada generasi terbarunya ini, Yoga Book 9i menggunakan Intel Core i7-1355u yang memang mampu memberikan kinerja tinggi. Selain untuk bekerja, laptop ini juga bisa dipakai untuk bermain game ringan disela-sela istirahat menghilangkan kepenatan.

Hal tersebut juga berarti selain Office, perangkat ini bisa digunakan untuk melakukan editing gambar dan video ringan.

Daya tahan baterai pada perangkat ini memang bukan yang paling panjang, namun masih cukup bisa diandalkan. Perangkat ini pun bisa digunakan dalam berbagai posisi yang membuat kita lebih nyaman.

Walaupun begitu, banyaknya aksesori pada laptop ini cukup membuat penggunanya repot saat harus bepergian.

Lenovo menjual laptop Yoga Book 9i dengan harga Rp. 34.999.000. Lenovo memberikan bonus berupa Microsoft Office Home & Student 2021 dan 3 tahun garansi ADP serta PC Game Pass selama 3 bulan.

Dengan harga tersebut, Anda bisa memiliki sebuah laptop kencang dengan 2 layar sentuh yang berbeda dari yang lain yang dapat digunakan untuk bekerja serta menikmati hiburan.

Sparks

  • Kinerjanya cukup baik dengan Intel Core i7-1355u
  • Dua layar sentuh dengan warna yang indah dan responsif
  • Memiliki berbagai mode
  • Daya tahan baterainya cukup baik
  • Paket penjualan termasuk aksesorisnya

Slacks

Baca Juga:Lowongan Kerja di Perusahaan Kapal Evergreen, Beri Bonus Senilai Gaji 5 Tahun pada 3.100 KaryawannyaCek Spesifikasi Mobil Terbaru Neta V Jadi Pesaing Baru Di Segmen Mobil Listrik, Bagusan Mana ?

  • Membutuhkan USB Hub untuk memakai berbagai port
  • refresh rate hanya 60 Hz
  • Cukup repot untuk membawa semua aksesorisnya secara bersamaan

Itulah tadi ulasan lengkap tentang Lenovo Yoga Book 9i semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan. (*)

0 Komentar