Pertandingan berjalan semakin seru dan Kedua tim saling jual beli serangan. Al Ittihad pada menit 45+8 kembali mampu memperlebar jarak dengan Al Hilal menjadi 3-1.
Gol dicetak oleh Ahmed Allah, gol tercipta setelah pemain Al Hilal yaitu salah membuang bola yang akhirnya bola tersebut jatuh tepat di depan Ahmed Allah yang berada di kotak pinalti, akhirnya peluang tersebut tidak di sia-siakan oleh Ahmed.
Hingga wasit meniup peluit tanda babak kedua berakhir skor Al Ittihad vs Al Hilal tetap sama 3-1 untuk kemenangan Al Ittihad.
Baca Juga:Prediksi Partai Besar Liga 1: Persija vs Persib di BRI Liga 1 2023/2024Menarik ! Shin Tae Yong pastikan Tim Senior dan U-23 Berbeda : Persiapan Agenda Timnas Indonesia di Bulan September
Pada babak kedua Al Ittihad masih tetap sama bermain agresif dengan terus menyerang Al Hilal. Pada menit 57’ Benzema hampir mencetak gol kembali, namun tendangan dari Benzema masih bisa di tepis oleh kiper Al Hilal.
3 menit kemudian Al Hilal mampu memperkecil keunggulan menjadi 3-2 melalui gol yang dicetak oleh Mitrovic melalui sundulan kepala yang gagal dihalau oleh Grohe.
Al Hilal setelah memperkecil keunggulan langsung menaikkan tensi permainannya. Hanya berselang dua menit, pada menit 62’ Al Hilal mendapatkan hadiah pinalti setelah pemainnya dilanggar di kotak pinalti.
Mitrovic kembali membuat peruntungan dengan mengeksekusi pinalti agar bisa mencetak hattrik di laga ini, dengan tendangannya yang keras Mitrovic mampu mencetak golnya yang ke tiga untuk dirinya dan juga tim.
Semakin percaya diri, Al Hilal semakin menaikkan tempo permainannya. Selang 8 menit kemudian pada menit 70’ tim tamu kembali mencetak gol keempat yang mengubah skor jadi 4-3 untuk Al Hilal.
Gol dicetak oleh Aldawsari melalui sontekan kaki kaki kanannya yang sulit di halau oleh kiper Al Ittihad.
Hingga Peluit tanda berakhirnya pertandingan Al Ittihad vs Al Hilal skor masih sama 4-3 untuk kemenangan Al hilal.
Baca Juga:Hasil PSV vs Rangers di Babak Play-Off Liga Champions 2023/2024: PSV Menang 5-1 sekaligus lolos ke Liga Champions EropaHasil Pertandingan Chelsea vs AFC Wimbledon di Piala Liga Inggris 2023/2024 : Chelsea Menang 2-1 di Putaran Dua Carabao Cup
Pertandingan Al ittihad vs Al Hilal berjalan dengan sangat seru dan menegangkan. Al Hilal berhasil comeback dengan mengalahkan sang tuan rumah dengan skor 4-3.
Mitrovic dan Aldawsari menjadi penyelamat timnya dari kekalahan melawan tuan rumah.
Hasil ini membawa AL Hilal ke puncak Klasemen liga Arab Saudi dengan menggeser Al Ittihad yang turun ke peringkat 2.