Selain itu, merawat kelinci bagi pemula memang melatih kesabaran. Karena kelinci harus dilatih untuk bisa percaya dan mengenali pemiliknya.
4. Burung Kakatua
Hewan peliharaan lucu berikutnya adalah burung Kakatua. Kakatua merupakan salah satu jenis burung yang memiliki tampilan menawan dan megah. Burung ini cocok kamu rawat dan pelihara di rumah, selain itu burung Kakatua juga dapat dilatih agar bisa mengikuti suara yang kamu ucapkan.
5. Hamster
Hamster merupakan salah satu hewan peliharaan lucu yang mudah untuk dipelihara. Hewan ini tidak memerlukan lahan yang luas, sebab hewan ini berukuran tubuh kecil.
Baca Juga:6 Manfaat Memelihara Kucing Dalam Pandangan Islam7 Destinasi Wisata Malang yang Populer, Wajib Dikunjungi !
Merawatnya dengan lembut dan teratur dapat membuat hewan di dalam rumah ini menjadi penurut.
Jika hewan ini yang memeliharanya anak-anak, lebih baik awasi mereka bermain bersama hamster karena hamster dapat menggigitnya apabila hamster merasa terancam.
6. Landak Mini
Hewan peliharaan lucu berikutnya adalah landak mini. Mungkin sebagian besar orang akan takut dengan landak karena durinya yang tajam dan dapat melukai seseorang. Namun berbeda dengan landak mini yang menggemaskan
Landak mini ini lebih bersahabat dan lebih mudah untuk merawatnya. Namun, kamu juga harus tetap berhati-hati ketika memegangnya agar tidak tertusuk dengan duri-duri kecilnya.
Hewan peliharaan ini sangat lucu, menyenangkan dan relatif berumur panjang sekitar 5-7 tahun.
Jika kamu memeliharanya sejak kecil, landak mini ini bisa menjadi teman baik. Namun hewan peliharaan ini membutuhkan lebih banyak perawatan dan rentan terhadap berbagai masalah kesehatan.
Oleh karena itu, kamu harus rutin membawa hewan ini ke dokter hewan. Dan makanan hewan peliharaan juga harus diperhatikan.
Baca Juga:Contoh Ide Usaha Dengan Modal Kecil dan Belum Banyak Pesaing11 Jenis Ayam Hias, Pasti Ingin Memeliharanya
Hamster termasuk hewan omnivora sehingga kamu harus menyediakan sayur-sayuran dan makanan khusus dengan protein.
7. Ikan Hias
Salah satu hewan peliharaan lucu yang paling banyak digemari adalah memelihara ikan hias Dari berbagai jenis ikan tidak semua ikan dapat dijadikan sebagai hewan peliharaan.
Untuk pemula, kamu bisa memilih ikan cupang sebagai hewan peliharaan karena perawatannya yang mudah. Ikan cupang dapat tumbuh dengan baik di akuarium yang berukuran kecil yang disimpan di antara suhu 24-28 derajat Celcius.