CIREBON, RAKCER.ID – Hasil Feyenoord vs Celtic di Liga Champions 2023/2024 sudah dapat kita ketahui dan bahas bersama, karena pertandingannya telah resmi berakhir.
Pertandingan Feyenoord vs Celtic di Liga Champions 2023/2024 berlangsung di, Stadion De Kuip, Rotterdam, Belanda, Pada 19 September 2023.
Feyenoord berhasil mencetak gol pada menit ke-45+2 pertandingan Feyenoord vs Celtic dan gol tersebut membuat mereka unggul 1-0.
Baca Juga:Hasil Lazio vs Atletico Madrid di Liga Champions 2023/2024: Keduanya Sama Kuatnya!Hasil Young Boys vs RB Leipzig di Liga Champions 2023/2024: Tuan Rumah Tumbang oleh Tamu
Gol tersebut berhasil tercetak dari aksi Calvin Stengs. Kemudian Feyenoord mampu menambah keunggulan menjadi 2-0 melalui gol yang dicetak oleh Alireza Jahanbakhsh pada menit ke-76 pertandingan Feyenoord vs Celtic.
Dengan hasil Feyenoord vs Celtic ini, Feyenoord berhasil menjadi penguasa klasemen sementara grup E Liga Champions 2023/2024.
Jalannya Pertandingan Feyenoord vs Celtic
Babak pertama pertandingan Feyenoord vs Celtic berlangsung sangat ketat, hingga menit ke-31 dan menit ke-36 dua pemain Celtic diberi kartu kuning oleh Wasit karena melakukan pelanggaran.
Dua pemain Celtic tersebut adalah Gustaf Lagerbielke yang merupakan pemain bertahan dan Callum McGregor yang merupakan pemain gelandang.
Setelah babak pertama diwarnai oleh kartu kuning, Feyenoord berhasil mencetak gol di menit ke-45+2. Feyenoord mencetak gol usai Calvin Stengs menjebol gawang Celtic.
Di babak kedua, giliran Feyenoord yang diberi kartu kuning pertamanya di Liga Champions 2023/2024 ini.
Pemain yang diberikan kartu kuning tersebut adalah Quinten Timber seorang pemain gelandang, Timber diberi kartu kuning pada menit ke-56.
Baca Juga:Hasil Paris Saint Germain vs Borussia Dortmund di Liga Champions 2023/2024: Paris Menang, Mbappe Cetak GolPrediksi LASK Linz vs Liverpool di Liga Eropa 2023/2024: Liverpool Bakal Dominasi Pertandingan?
Selain kejadian tersebut, Celtic harus pasrah karena salah satu pemain mereka diganjar kartu merah pada menit ke-63.
Pemain tersebut adalah Gustaf Lagerbielke yang seorang pemain bertahan Celtic. Dirinya diganjar kartu merah usai melanggar salah satu pemain Feyenoord di area penalti.
Usai kartu merah tersebut, Feyenoord diberi tendangan penalti oleh wasit, namun Igor Paixão yang menjadi eksekutor gagal untuk memberikan keunggulan untuk Feyenoord.
Setelah gagal dari tendangan penalti tersebut Igor Paixão diganti oleh Alireza Jahanbakhsh pada menit ke-67.
Satu menit setelah Alireza Jahanbakhsh masuk, Celtic mesti banyak bersabar, karena sekali lagi mereka diganjar kartu merah.