Sinopsis Film Killers Of The Flower Moon Yang Di Angkat Dari Kisah Nyata Era 1920an

Sinopsis Film Killers Of The Flower Moon Yang Di Angkat Dari Kisah Nyata Era 1920an
Sinopsis film killers of the flower moon adalah karya sinematik menakjubkan yang membawa penonton pada perjalanan melewati masa lalu kelam Amerika Serikat. Foto: Pinterest/Rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Sinopsis film killers of the flower moon adalah karya sinematik menakjubkan yang membawa penonton pada perjalanan melewati masa lalu kelam Amerika Serikat. Film ini di sutradarai oleh Martin Scorsese.

Sinopsis film ini berdasarkan buku nonfiksi karya David Grann yang menceritakan tentang pembunuhan misterius suku Indian dan suku Osage. Suku tersebut menetap di Oklahoma Amerika Serikat pada era 1920an.

Film ini bisa membawa penonton ke masa itu, masa dimana suku osage menemukan minyak ditanahnya dan menjadikan mereka salah satu kelompok paling kaya di dunia.  Tapi kekayaan yang dimilikinya justru membawa petaka berbagai macam rangkaian pembunuhan misterius menghantui suku osage.

Sinopsis Film Killer Of The Flower Moon

Baca Juga:Wisata Murah Dan Instagramable  Di Tanggerang Yang Pas Untuk BerliburDaftar Film Terbaik Indonesia Sepanjang Tahun Bergenre Romantis dan Keluarga

Kejadian yang di angkat pada film ini memicu penyelidikan besar-besaran oleh FBI. Film ini menceritakan gambaran terhadap sejarah Amerika yang sudah terlupakan oleh banyak orang. Pembantaian suku osage menjadi bagian dari sejarah yang pahit dan menunjukkan sisi gelap pembentukan kekayaan Amerika.

Dengan penuh usaha, Scoserse maupun timnya merenungkan isu tersebut dalam narasi film mendalam dan penuh empati. Film ini menjadi sebuah karya sinematik yang cukup menakjubkan.

Dari segi visual, film ini merupakan karya seni yang cukup memikat, sebagai penontan kita akan dibawa kedataran luas Oklahoma yang sangat indah karena pemandangan alamnya yang spektakuler dan cakrawala terbuka.

Scorsese mahir dalam menemukan keindahan alam Oklahoma dan memakainya untuk menciptakan atmosfer sesuai dengan suasana ceritanya. Cahaya yang tajam dan kontras dapat membuat suasana menjadi intensitas pada moment kunci pada film tersebut.

Film ini mengungkap rahasia pembunuhan yang bisa membuat penonton ikut ke dalam alur penyelidikan. Film ini berhasil mengekplorasi judul lebih mendalam seperti korupsi, ketidakadilan rasial, dan perjuangan suku osage yang mempertahankan hak-haknya.

Judul tersebut memberikan dimensi ekstra pada film ini. karena bisa menjadikannya lebih dari sekedar cerita kriminal biasa. Pada proses pembuatan film ini, Scorsese dan timnya bekerja sama dengan komunitas osage untuk memastikan cerita ini diangkat secara otentik dan menghormati budaya serta sejarah mereka.

0 Komentar