Claudio Echeverri sang Kapten Argentina U-17 Diincar oleh Real Madrid dengan Bayaran Besar

Claudio Echeverri
Claudio Echeverri dengan Lionel Messi. FOTO: twitter.com/indosupporter/RAKCER.ID
0 Komentar

SOLO, RAKCER.ID – Claudio Echeverri selaku kapten tim nasional Argentina U-17, sedang diminati oleh Real Madrid karena performa gemilangnya di Piala Dunia U-17 2023.

Meskipun masih berusia 17 tahun, Los Blancos yang merupakan julukan Real Madrid diharuskan membayar sekitar 25 juta Euro atau setara dengan Rp424 miliar untuk mendapatkannya, dan nilai tersebut bahkan berpotensi naik hingga 30 juta Euro atau sekitar Rp509 miliar!.

Claudio Echeverri telah menjadi sorotan utama dalam Piala Dunia U-17 2023 karena kontribusinya yang luar biasa, membawa Argentina U-17 hingga ke babak semifinal Piala Dunia U-17 2023.

Baca Juga:KA Cikuray Kebakaran di Stasiun Cikarang, Perjalanan Terlambat 40 MenitBangunan di Muararajeun Bandung Terbakar Hebat pada Sore Kemarin

Dalam ajang kompetisi bergengsi tersebut, Echeverri telah tampil sebanyak lima kali dan berhasil mencetak lima gol. Penampilannya yang mengesankan, terutama dengan mencetak hattrick melawan Brasil U-17 di perempat final pada Jumat (24/11/2023) lalu.

Dengan gol hattricknya ke gawang Brasil U-17, membuat Claudio Echeverri menjadi top skorer sementara Piala Dunia U-17 2023.

Performa gemilangnya telah menarik perhatian sejumlah klub Eropa, seperti yang diungkapkan oleh jurnalis transfer terkenal, Fabrizio Romano, melalui cuitannya di Twitter pada Minggu (26/11/2023).

“Talenta terbaik kelahiran tahun 2006 mencetak hat-trick vs Brasil U17, dia masuk radar banyak klub,” cuit Fabrizio di Twitter pribadinya, Minggu (26/11/2023).

Harga Transfer Pemain Claudio Echeverri sang Kapten Argentina U-17

Meskipun masih usia 17 tahun, biaya untuk mendapatkan Echeverri tidaklah murah. Menurut Fabrizio, River Plate, klubnya, telah menetapkan klausul pelepasan sebesar 25 juta Euro atau sekitar Rp424 miliar untuknya.

Namun, jumlah tersebut mungkin bisa meningkat menjadi 30 juta Euro atau sekitar Rp509 miliar tergantung pada situasi kontraknya. Echeverri masih memiliki kontrak dengan River Plate yang berlaku hingga akhir tahun 2024.

Nilai transfer yang tinggi ini membuat beberapa klub berpikir dua kali, namun Real Madrid tampaknya sangat serius dalam upaya mendapatkan pemain yang dijuluki El Diablito tersebut, seperti yang dilaporkan oleh Diario AS.

Baca Juga:Hasil Manchester City vs Liverpool di Premier League 2023/2024: Liverpool Sukses Gagalin Manchester City MenangHasil Perancis U-17 vs Uzbekistan U-17 di Piala Dunia U-17 2023: Perancis U-17 Menang dan Lolos ke Semifinal Piala Dunia U-17 2023

Echeverri akan kembali beraksi di babak semifinal Piala Dunia U-17 2023 saat Argentina U-17 menghadapi Jerman U-17 di Stadion Manahan, Solo, pada Selasa (28/11/2023) mendatang.

Temukan berita dan artikel menarik lainnya di Google News.

0 Komentar