Berbagi 5 Tips Memilih Kursi untuk Teras Rumah

kursi
Rekomendasi kursi teras rumah. Foto: Pinterest/rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Perabotan atau furniture memiliki peran penting dalam home decor, memberikan manfaat fungsional sekaligus meningkatkan estetika ruangan salah satunya adalah kursi.

Salah satu dekorasi outdoor untuk teras rumah yang tak bisa diabaikan adalah kursi, terutama untuk teras rumah.

Meskipun teras jarang digunakan, pemilihan kursi yang tepat tetap perlu diperhatikan. Berikut adalah beberapa tips untuk memilih kursi teras yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya rumah Anda.

Tips Memilih Kursi untuk di Teras Rumah

1. Area Letak Kursi

Baca Juga:Mewujudkan Impian Kolam Renang Indoor, Berikut 5 Ide Desain dari Minimalis hingga MewahMemilih Lantai Dapur yang Aman dan Stylish, Berikut 9 Ide Material Anti Licin

Sebelum memilih kursi teras, pertimbangkan area di mana kursi tersebut akan ditempatkan. Jika teras berada di bawah atap, pilihlah kursi dari bahan plastik yang tahan terhadap paparan sinar matahari dan hujan. Untuk area tanpa atap, kursi dari besi atau kayu yang kokoh dapat menjadi pilihan yang baik.

2. Ukuran Kursi

Pertimbangkan ukuran teras rumah Anda saat memilih kursi. Jika teras memiliki ukuran kecil, hindari memilih kursi yang terlalu besar sehingga tidak memakan terlalu banyak tempat. Sesuaikan jumlah kursi dengan luas teras, dan prioritaskan kenyamanan penggunaan.

3. Jenis Kursi

Pilih jenis kursi yang sesuai dengan kebutuhan dan selera desain rumah Anda. Kursi rotan dengan tambahan busa sebagai alas duduk cocok untuk teras yang sempit.

Untuk keawetan, kursi dari bahan besi dengan desain yang menarik bisa menjadi pilihan yang tepat. Bentuk kursi juga dapat mempengaruhi estetika teras rumah.

4. Warna Kursi

Pemilihan warna kursi dapat menciptakan suasana yang berbeda pada teras rumah. Sesuaikan warna kursi dengan konsep teras dan gaya rumah Anda.

Warna yang senada dengan cat pintu atau jendela dapat menjadi pilihan untuk konsep minimalis, sementara warna earth tone cocok untuk teras dengan banyak tanaman di sekitarnya.

5. Kenyamanan Kursi

Kenyamanan adalah faktor utama dalam memilih kursi, meskipun teras tidak selalu digunakan untuk duduk. Pastikan kursi yang Anda pilih memberikan kenyamanan yang cukup.

Baca Juga:Inspirasi Dapur Modern: Kenali 9 Jenis Material Backsplash untuk Transformasi MenawanBacksplash yang Tepat: 4 Hal yang Harus Anda Pertimbangkan Sebelum Memulai Proyek Dapur Anda

Jika perlu, tambahkan busa sebagai alas duduk tambahan. Untuk keluarga dengan anak kecil, hindari kursi dengan ujung yang lancip.

0 Komentar