“Perlu ditekankan kembali, kontribusi suara yang telah diberikan merupakan sebuah penentu untuk masa depan bangsa indonesia,” lanjutnya.
Ditambahkan Ajo, bijak dalam memilih bukan hanya sekedar memberikan hak pilih tetapi juga harus melibatkan diri sejak awal sebelum proses pemilihan berlangsung.
Ini karena harapan dari hasil Pemilu bukan hanya sekedar pengganti pemimpin yang terdahulu melainkan masa depan bangsa Indonesia ditangan pemimpin baru.
Baca Juga:Volunteer dari Perancis Bikin Suasana Belajar di IPB Cirebon Makin DinamisDua Mahasiswa IPB Cirebon Ukir Prestasi pada ICONFEST 2023
Pada Pemilu 2024, lebih dari 200 juta jiwa warga negara Indonesia akan bersama-sama melaksanakan pemilihan ini.
“Hal ini merupakan suatu kesempatan emas untuk mempengaruhi masa depan bangsa. Jangan biarkan hak pilih terbuang dengan sia-sia karena disetiap satu suara memiliki dampak dan nilainya,” pungkasnya. (*)
*Berita ini merupakan hasil liputan kelompok mahasiswa Institut Prima Bangsa (IPB) Cirebon:
1. Gita Amanda Nur Janah (12522031)
2. Indy Baitul Izzah (12522038)
3. Nita Wati (12522002)
4. Robihah Fihayatin (12522042)
Dibuat dalam rangka memenuhi tugas akhir mata kuliah Bahasa Indonesia dosen pengampu Tria Aditia Nugraha, M.Pd.
Dan telah dipublikasikan di Koran Rakyat Cirebon edisi Rabu, 3 Januari 2024 halaman 7 dengan judul ‘Jangan Golput, Saatnya Generasi Kuda Beri Kontribusi’.