JAKARTA, RAKCER.ID – Kabar Ria Ricis cerai dengan Teuku Ryan sudah terkuak ketika sidang perdana perceraiannya dilaksanakan.
Sidang perdana perceraian Ria Ricis dan Teuku Ryan telah dilaksanakan pada Senin, 19 Februari 2024 di Pengadilan Agama Jakarta Selatan dengan agenda mediasi.
Interaksi keduanya di ruang persidangan saat bertemu secara langsung menarik perhatian publik, terutama ketika Ricis memberikan salam cium tangan sebagai tanda penghormatan kepada suaminya.
Baca Juga:AS Desak Dewan Keamanan PBB untuk Menentang Serangan Israel di Rafah, PalestinaHanya Gegara Utang 130 Ribu Rupiah, Sopir Bajaj vs Jukir di Kemayoran Berkelahi dan Masuk Penjara
Sayangnya, upaya mediasi dalam sidang perdana tersebut tidak berhasil, dan proses perceraian tetap akan berlanjut.
Hendra K Siregar selaku kuasa hukum Ricis, menyatakan bahwa keputusan untuk bercerai sudah merupakan tekad yang telah lama diputuskan oleh Ricis.
“Kalau itu (mediasi) memang sudah pernah ada. Dari pihak keluarga juga sudah dan upaya itu dilakukan sebelum masuk Pengadilan Agama Jakarta Selatan,” ucap Hendra dikutip dari InsertLive.
“Logikanya kan memang begitu kalau sudah mendaftar cerai berarti sudah buat keputusan,” tambahnya.
Alasan Ria Ricis Cerai dengan Teuku Ryan
Hendra kemudian mengungkapkan alasan yang mendasari keputusan ibu satu anak tersebut untuk mengajukan perceraian terhadap suaminya.
Menurut Hendra, Ricis menyatakan bahwa tidak lagi terdapat kesesuaian antara dirinya dan Teuku Ryan.
“Pastinya tidak ada kecocokan dan sudah tidak ada kesepahaman saja,” jelas Hendra.
Baca Juga:Buntut Perkara Pembullyan Siswa Binus School Serpong: Pemilik Warung Tidak Tahu Jika Warungnya Dijadikan TKPAkhirnya Lionel Messi Buka Suara usai Dirinya Absen di Tour Pra-musim Inter Miami
“Tapi kalau pihak ketiga nggak ada. (Nafkah dan keluarga ikut campur) tidak ada. Nggak ada kita ngomongin itu semua,” tutupnya.