Cara Mengolah Lidah Buaya untuk Maag dan GERD
Untuk mendapatkan manfaat lidah buaya untuk maag dan GERD, Anda bisa mengolahnya menjadi jus. Cara membuatnya pun cukup mudah. Berikut ini adalah langkah-langkahnya:
– Pilihlah beberapa daun lidah buaya yang segar dan matang.
– Potong daunnya dan ambil gelnya.
– Masukkan ke dalam blender dan campurkan dengan air.
– Haluskan dan tuang ke dalam gelas.
Anda dapat mengonsumsi jus lidah buaya secara langsung atau membuat smoothies dengannya. Karena rasanya yang murni, minuman ini bisa terasa sangat asam atau bahkan pahit.
Namun, perlu ditekankan bahwa jus lidah buaya yang disarankan untuk dikonsumsi adalah jus lidah buaya murni tanpa campuran apa pun, termasuk gula.
Baca Juga:Lidah Buaya untuk Obat Herpes dan JamurLidah Buaya: Tanaman yang Bisa Membantu Susah Tidur
Jika Anda tertarik mencobanya, mulailah konsumsi sedikit demi sedikit untuk melihat apakah jus lidah buaya menyebabkan efek samping tertentu pada tubuh Anda.
Jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu, seperti diabetes, hamil, atau menyusui, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter sebelum mengonsumsi jus lidah buaya.