4 Manfaat Jahe bagi Kesehatan,  Cegah Mual dan Redakan Pusing

4 Manfaat Jahe bagi Kesehatan,  Cegah Mual dan Redakan Pusing
Jahe. Foto: freepik.com/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Jahe adalah tanaman herbal yang sering digunakan untuk mengobati berbagai kondisi, seperti mual, batuk, nyeri sendi, hingga nyeri yang disebabkan oleh terapi kanker.

Namun jika ditinjau dari segi medis, setidaknya ada lima manfaat jahe yang baik bagi tubuh.

Berikut 4 Manfaat Jahe bagi Kesehatan:

1. Meredakan Pusing

Pusing dapat menyebabkan kehilangan keseimbangan, penglihatan berkunang-kunang, dan mual.

Gejala pusing yang diikuti mual diduga bisa diredakan dengan mengonsumsi jahe.

2. Mengurangi Nyeri Menstruasi

Studi menunjukkan bahwa makan jahe dapat mengurangi nyeri menstruasi.

Baca Juga:Cara Membuat Minuman Jahe Herbal Mudah untuk Meningkatkan ImunitasPotensi Ekstrak Jahe Merah Sebagai Antiinflamasi dan Imunomodulator

Khasiat jahe sepertinya dapat disamakan dengan obat ibuprofen dan asam mefenamat.

3. Mencegah Morning Sickness

Kondisi mual dan muntah akibat morning sickness kerap dialami oleh wanita di awal masa kehamilan.

Untungnya, mual dapat dikurangi dengan mengonsumsi jahe.

Osteoarthritis adalah kondisi di mana nyeri atau kekakuan pada sendi akibat cedera, obesitas, dan penuaan.

Menurut sejumlah penelitian, rasa sakit akibat kondisi ini dapat diatasi dengan mengonsumsi ekstrak jahe.

4. Mengurangi Rasa Mual dan Muntah usai Operasi

Mengonsumsi jahe satu jam sebelum operasi diduga bisa mengurangi rasa mual dan muntah selama 24 jam pasca operasi.

Jahe adalah tanaman herbal yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan Jahe mengandung zat gizi seperti vitamin C, magnesium, protein, serat, dan mineral yang dapat membantu memperkuat sistem imun.

Mencegah kerusakan DNA tubuh, melindungi dari penyakit jantung, meredakan nyeri menstruasi, mencegah morning sickness, dan mengatasi kanker.

Baca Juga:Efek Samping dari Penggunaan Minyak Kemiri?Cara Membuat Minyak Kemiri Sendiri di Rumah

Jahe juga mengandung senyawa aktif seperti gingerol, shogaol, dan zingeron yang berfungsi sebagai antioksidan, antiinflamasi, dan antimikroba.

Senyawa-senyawa ini dapat membantu melawan infeksi, meredakan pusing, mengurangi rasa mual dan muntah, dan mengatasi osteoarthritis.

Jadi, jahe adalah tanaman herbal yang sangat sehat dan bermanfaat untuk tubuh.

Anda bisa mengonsumsi jahe dalam berbagai bentuk, seperti rebusan air jahe, wedang jahe, teh jahe, permen jahe, atau sup ayam jahe. 

 

 

 

0 Komentar