Dijelaskannya, selama tiga bulan di Cirebon dia dan Romy bakal banyak beraktivitas di RSUD Waled dan sejumlah puskesmas di Kabupaten Cirebon.
Penelitian yang dia lakukan berpengeruh pada kelancaran kelulusannya sebagai dokter muda dari Radboud University.
Sementara itu, Wakil Rektor IV UGJ, Dr Cita Dwi Rosita SPd MPd mengatakan, UGJ sangat terbuka dengan berbagai kerja sama luar negeri.
Baca Juga:Almond Crispy Merek Hi Bake Asal Cirebon Tawarkan Rasa dan Kualitas Premium Tapi Ramah di KantongWisuda XXVIII bagi Mahasiswa FITK IAIN Cirebon Dihadiri Menteri PAN-RB
Tidak kurang dari 20 perguruan tinggi luar negeri telah menjadi mitra UGJ dalam implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi.
“Ke depan, UGJ akan terus meningkatkan kualitas kerja sama dengan berbagai perguruan tinggi lain untuk menuju UGJ sebagai world class university,” tegas Cita. (*(