12 menit pertama pertandingan pun hasil Bayern Leverkusen vs Augsburg berubah menjadi 1-0, keunggulan milik tuan rumah.
Keunggulan satu gol membuat tim tuan rumah semakin percaya diri dalam menyerang.
Pada menit ke-27, Robert Andrich berhasil menambah keunggulan Leverkusen setelah memanfaatkan tembakan Jonathan Tah yang diblok oleh pemain Augsburg.
Baca Juga:Fitur yang Dapat Ditemukan dalam Interior Xpander Ultimate: Bahannya Premium Bos!7 Rekomendasi Sepatu Lari Pria Terbaru 2024, Cepat Beli Sebelum Harga Melonjak Naik!
Meskipun Leverkusen mendominasi permainan dan menciptakan beberapa peluang, tidak ada tambahan gol dari mereka setelah itu.
Hasil Bayer Leverkusen vs Augsburg berubah kembali menjadi 2-0
Sehingga Leverkusen mempunyai skor yang unggul dari lawannya selama babak pertama berlangsung.
Saat babak kedua berlangsung, Leverkusen kehilangan fokus untuk bertahan, sehingga gawang mereka kebobolan pada menit ke-62 oleh Mert Komur dari Augsburg.
Namun, tidak ada gol tambahan hingga akhir pertandingan Bayer Leverkusen vs Augsburg, sehingga Leverkusen keluar sebagai pemenang dengan hasil Bayer Leverkusen vs Augsburg yang berakhir 2-1.
Susunan Pemain Bayer Leverkusen vs Augsburg
Xabi Alonso selaku pelatih Bayer Leverkusen memakai formasi (3-4-3) dan menurunkan pemain berikut ketika pertandingan Bayer Leverkusen vs Augsburg:
Lukas Hradecky, Odilon Kossounou, Jonathan Tah, Edmond Tapsoba.
Kemudian Josip Stanisic masuk di menit ke-82 untuk menggantikan Jeremie Frimpong, Robert Andrich.
Lalu mantan pemain Arsenal yakni Granit Xhaka menggantikan Exequiel Palacios di menit ke-70, selain Xhaka, Piero Hincapie juga masuk di menit yang sama untuk menggantikan Alex Grimaldo.
Baca Juga:5 Rekomendasi Sepatu Lari Merk Diadora di Bawah 500 Ribu Cocok untuk Pelari PemulaFakta dan Prediksi Man City vs West Ham di Premier League 2023/2024: Siapa Juara Premier League 2024?
Tak lupa juga untuk bagian depan, Xabi Alonso memasukkan Patrick Shick untuk menggantikan Victor Boniface dan Florian Wirtz menggantikan Amine Adli.
Sementara hanya Jonas Hofmann yang berhasil bertahan hingga pertandingan berakhir.
Sementara Augsburg yang dipimpin oleh Jess Thorup selaku pelatihnya, memakai formasi (4-3-1-2) dan menurunkan pemain berikut:
Tomas Koubek, Lago, Felix Uduokhai, Jeffrey Gouweleeuw, Mads Pedersen, Niklas Dorsch, Tim Breithaupt digantikan oleh Arne Engels di menit ke-41.
Kemudian Mert Komur digantikan oleh Pep Biel dan Sven Michel menggantikan Phillip Maier di menit ke-74.
Hanya Ame Maier dan Ermedin Demirovic yang tidak diganti sama sekali dari babak pertama dimulai.