CIREBON, RAKCER.ID – Drama yang dibintangi Song Joong Ki ini didasarkan pada novel “Met Loh Kwan” karya Cho Hae Jin.
Bertikut adalah Biodata Dan Daftar Pemain Drama Korea Terbaru My Name Is Loh Kiwan, simak ulsan lengkapnya berikut ini!
Biodata Daftar Pemain Drama Korea Terbaru My Name Is Loh Kiwan
Song Joong Ki
Song Joong Ki lahir 19 September 1985 di Daejeon, Korea Selatan. Song Joong Ki berperan sebagai Loh Kiwan, karakter utama film tersebut.
Baca Juga:Sinopsis Drama Korea Terbaru My Name Is Loh KiwanJadwal Tayang Serta Sinopsis Drama Korea Terbaru Dare to Love Me di Netflix
Sebelum berakting di film yang disutradarai oleh Kim Hee Jin ini, Joong Ki telah membintangi sejumlah drama yang sukses secara komersial.
Termasuk Descendants of the Sun (2016), Arthdal Chronicles (2019), Vincenzo (2021), dan Reborn Rich (2022).
Selain itu, aktor Space Sweepers (2021) ini juga mendapat beberapa penghargaan akting. Jadi tidak ada alasan untuk meragukan penampilannya sebagai Loh Kiwan dalam drama ini.
Choi Sung Eun
Choi Sung Eun memerankan Marie dalam film ini. Sung Eun memulai karir aktingnya dengan tampil di teater dan film pendek di Doosan Art Center.
Dia memulai sebagai aktor melalui agensinya, Salt Entertainment. Ia lahir pada tanggal 17 Juni 1996 di Seoul, Korea Selatan.
Sung Eun memulai debut layar lebarnya di film Start Up tahun 2009. Sung Eun menerima nominasi Aktris Pendatang Baru Terbaik di Festival Film Chunsa atas penampilannya dalam film ini.
Gadis belia ini juga pernah tampil di berbagai film, antara lain Ten Months (2021), Gentleman (2022), dan My Name Is Loh Kiwan (2024).
Baca Juga:Syarat Membeli Hewan Kurban Sesuai dengan Syariat IslamKisah Mantan Sopir Angkot yang Memiliki Kekayaan Rp 1.173 T dan Menjadi Orang Terkaya di Indonesia
Jo Han Chul
Jo Han Chul berperan sebagai Yoon Seong, ayah Marie. Ia lahir 13 Juni 1973, di Cheongdam Dong, Gangnam, Korea Selatan.
Han Chul memulai debut aktingnya sebagai pemain teater di film One Room tahun 1998.
Setelah itu, ia mulai tampil di berbagai film dan drama populer. Contohnya antara lain Heart Blackened (2017), Vincenzo (2021), Hometown Cha-Cha – Cha (2021), The Law Café (2022), Reborn Rich (2022), dan The Matchmakers (2023).
Kim Sung Ryung
Dalam film My Name is Loh Kiwan, Sung Ryung berperan sebagai Ok Hee, ibu Loh Kiwan. Ia lahir di Seoul, Korea Selatan, pada tanggal 8 Februari 1967.