Setelah itu, Wagner Lopes kembali ke Jepang sebagai asisten pelatih Gamba Osaka pada 2012 sebelum kembali ke Brasil dan melatih berbagai tim hingga akhirnya menjadi pelatih kepala PSS Sleman.
Setelah dari Gamba, Lopes melanglang buana ke berbagai tim di Brasil seperti Comercial Futebol Clube (SP) yang berkiprah di kasta kedua Liga Brasil, hingga akhirnya menjadi pelatih kepala PSS.
Semasa menjadi pemain, prestasi terbaik Lopes adalah mengantarkan Timnas Jepang untuk pertama kalinya lolos ke Piala Dunia 1998. Saat itu, dia merupakan pemain naturalisasi untuk Timnas Jepang.
Baca Juga:Arema FC Resmi Mendatangkan Bek Asal Brazil Thales LiraBarito Putera Resmi Mendatangkan 3 Pemain AsingÂ
Di PSS, Lopes akan dibantu sejumlah warga negara Brasil yang akan mengisi posisi di tim pelatih. Seperti Andrea Croda Borges (pelatih kiper), Antonio Gabriel Silva Silvera (analisis), dan William Schmidt (pelatih fisik).
Kemudian dua asisten pelatih asal Indonesia yaitu Ansyari Lubis dan Amirudddin (asisten pelatih kiper).
Insan sepak bola Brasil yang telah merasakan asam garam sepak bola Jepang baik sebagai pemain dan pelatih tersebut menyebutkan keinginannya memberikan penampilan atraktif penggawa Super Elja ketika bertanding di kompetisi nanti.
“Tentu saja kami ingin menjadi tim yang bermain menyerang serta mencetak gol yang banyak ke gawang lawan. Di sisi lain, kami juga menginginkan tim dengan pertahanan yang solid dan kuat,” ucapnya
“Untuk menciptakan hal tersebut, dukungan dari suporter PSS juga dibutuhkan saat menjalani pertandingan di kompetisi. Ini bertujuan agar tim PSS bisa bermain dengan baik,” pungkasnya