Bisa Untuk Menu Harian, 3  Resep Olahan Ikan Laut yang Sangat Enak 

Bisa Untuk Menu Harian, 3  Resep Olahan Ikan Laut yang Sangat Enak 
olahan ikan laut Foto : Pinterest / Rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER. ID – Resep olahan ikan laut yang enak dan menyehatkan sudah banyak dikenal dari Indonesia.

Hampir setiap daerah mempunyai resep khas olahan ikan laut dengan cita rasa khas yang berbeda-beda.

Ikan laut yang sudah diolah ini seringkali cocok untuk santapan sehari-hari. Selain resepnya yang enak, cara membuatnya juga tidak terlalu rumit nah daripada penasaran berikut adalah cara membuat nya.

1. Pesmol ikan kembung

Bahan-bahan:

1 kg ikan kembung (bersihkan)

1 buah jeruk nipis

1 batang serai

5 lembar daun jeruk

9 buah cabai rawit merah

2 cm lengkuas (geprek)

1 sdt garam

1/2 sdt gula minyak goreng secukupnya air secukupnya

Bahan bumbu halus:

7 butir bawang merah

5 siung bawang putih

3 cm kunyit

5 biji kemiri

1 cm jahe

Cara membuat:

Haluskan semua bahan bumbu halus menggunakan blender, lalu sisihkan.

Baca Juga:Kamu Punya Sugar Glider Berikut Adalah 5 Cara Menjinakkan Sugar Glider yang Mau Dipelihara Kerap Suka Memakan Rakun, 7 Hewan yang Merupakan Predator Rakun 

Lumuri ikan kembung dengan perasan jeruk nipis dan 1/2 sdt garam,lalu biarkan sejenak.

Panaskan minyak goreng, goreng ikan kembung setengah kering.

Angkat dan tiriskan, Panaskan kembali sedikit minyak goreng, tumis bumbu halus bersama dengan serai, daun jeruk, dan lengkuas hingga harum.

Tambahkan cabai rawit, beri sedikit air.

Masukkan ikan kembung, aduk kembali hingga rata.

Kalau sudah, matikan api. Angkat dan pesmol kembung siap disajikan.

2. ikan Tenggiri kuah kuning

Bahan-bahan:

1/2 ekor ikan tenggiri yang sudah bersihkan, lalu potong-potong)

Sipkan minyak goreng secukupnya

4 lembar daun jeruk

1 sdt garam

2 sdt kaldu jamur

1/5 sdt gula pasir

1 sdm air asam jawa

300 ml air

100 ml santan kental

Bahan bumbu halus:

20 gram lengkuas muda

10 gram kunyit

5 buah cabai merah keriting

10 siung bawang merah

3 siung bawang putih

2 butir kemiri

1 batang serai (memarkan)

1 sdm terasi goreng

Cara membuat: Haluskan semua bahan bumbu halus menggunakan blender, lalu sisihkan.

Panaskan minyak goreng secukupnya, lalu goreng ikan tenggiri sebentar.

Matikan api, angkat dan tiriskan.

Panaskan kembali minyak goreng secukupnya, tumis bumbu halus bersama daun jeruk hingga harum.

Tuang air secukupnya, tambahkan gula, garam, kaldu jamur, dan air asam jawa. Aduk hingga merata.

Masukkan ikan tenggiri, masak sebentar, lalu masukkan santan kental.

0 Komentar