Pastikan Anda menyusuri dinding secara perlahan, sambil memastikan setiap sisi wallpaper menempel dengan baik. Jika terdapat gelembung udara, dorong keluar dengan hati-hati ke arah tepi hingga permukaan wallpaper rata.
5. Rapikan Tepi dan Sisa Wallpaper
Setelah seluruh dinding tertutup, potong sisa wallpaper yang berada di bagian atas, bawah, atau samping menggunakan pisau cutter tajam. Lakukan dengan hati-hati agar hasilnya rapi dan tidak ada bagian wallpaper yang mengelupas. Untuk tepi atau sudut dinding, pastikan setiap sudut menempel dengan baik agar wallpaper tidak cepat rusak.
Jika Anda menggunakan wallpaper di area dekat saklar atau stopkontak, pastikan mematikan aliran listrik terlebih dahulu. Lalu, potong wallpaper sesuai dengan ukuran saklar atau stopkontak menggunakan pisau cutter dengan hati-hati.
Tips Perawatan Wallpaper Agar Tahan Lama
Baca Juga:Inspirasi Motif Wallpaper untuk Ruang Tamu Sempit agar Terlihat Lebih Luas dan NyamanInspirasi Desain Dapur Minimalis Fungsional untuk Meningkatkan Semangat Memasak Setiap Hari
Setelah wallpaper terpasang, Anda perlu merawatnya agar tetap awet dan indah. Bersihkan permukaan wallpaper dengan kain lembut dan hindari penggunaan air berlebihan, terutama untuk wallpaper yang berbahan kertas. Jika ada noda, bersihkan segera dengan lap yang sedikit lembap agar tidak meninggalkan bekas.
Memasang wallpaper rumah sendiri ternyata tidak sesulit yang dibayangkan! Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda bisa mempercantik ruangan secara praktis dan hemat biaya. (*)