CIREBON, RAKCER.ID – Pernah nggak sih kamu merasa ruang tamu di rumah tuh kayak ada yang kurang?
Sudah rapi, furnitur sudah pas, tapi masih terasa kosong? Nah, salah satu trik simpel tapi efektif untuk menghidupkan ruangan adalah dengan menata bingkai foto aesthetic.
Selain mempercantik ruangan, bingkai foto juga bisa jadi cara seru buat menampilkan kenangan favorit kamu.
Baca Juga:Kolaborasi Strategis! Kemendes PDT dan GP Ansor Siap Percepat Pembangunan DesaKemenag: Masjid Jadi Posko Alternatif 24 Jam untuk Pemudik, Kurangi Kepadatan di Rest Area
Tapi, gimana sih cara menata bingkai foto supaya nggak asal tempel dan tetap enak dipandang? Tenang, berikut 12 tips yang bisa kamu coba!
1. Tentukan Tema Dekorasi
Sebelum mulai menata, tentukan dulu konsep yang ingin kamu usung. Mau tampilan minimalis, vintage, atau modern? Bisa juga memilih tema berdasarkan warna, misalnya semua foto hitam-putih atau nuansa earthy tone. Dengan tema yang jelas, ruang tamu akan terlihat lebih harmonis dan nggak berantakan.
2. Pilih Bingkai yang Senada
Biar nggak terkesan acak-acakan, coba pilih bingkai dengan desain yang seragam atau setidaknya memiliki warna senada. Misalnya, untuk tampilan minimalis, gunakan bingkai hitam atau putih dengan bentuk simpel. Tapi kalau suka yang lebih playful, kombinasikan bingkai warna pastel yang tetap menyatu secara estetika.
3. Susun dalam Pola Grid
Kalau kamu lebih suka tampilan rapi dan simetris, susunan grid bisa jadi pilihan terbaik. Susun bingkai dalam bentuk kotak-kotak dengan jarak yang sama agar menciptakan tampilan yang modern dan classy.
4. Manfaatkan Rak Dinding
Bingung harus memaku dinding? Gunakan rak dinding! Kamu bisa menata bingkai tanpa perlu mengebor, plus mudah diganti kapan saja. Selain itu, rak bisa menjadi tempat tambahan untuk dekorasi lain seperti lilin aroma terapi atau tanaman kecil.
5. Kombinasikan dengan Cermin
Jika ruang tamumu terasa sempit, coba tambahkan cermin di antara bingkai. Cermin bisa membuat ruangan terasa lebih luas dan terang karena memantulkan cahaya. Hasilnya, dekorasi dinding kamu nggak cuma estetik, tapi juga fungsional.
6. Pilih Warna Kontras
Ingin tampilan lebih standout? Gunakan bingkai dengan warna yang kontras dengan dinding. Misalnya, jika dinding berwarna putih, pilih bingkai hitam atau gold untuk menciptakan kesan eye-catching.