CIREBON, RAKCER.ID – Tren kecantikan lean-girl beauty atau lebih dikenal dengan teknik “Clean-girl” makeup kembali mencuri perhatian, terutama sejak akhir 2021.
Hailey Bieber, ikon kecantikan modern, menjadi salah satu artis yang mempopulerkan tampilan ini, dan kini semua orang mulai tertarik menciptakan look simpel, segar, dan natural. Jadi, bagaimana sih caranya untuk mendapatkan tampilan fresh seperti Hailey? Berikut trik gampangnya!
Teknik Clean-girl mengutamakan kesederhanaan dalam makeup, dengan tujuan menonjolkan keindahan alami kulit tanpa harus menutupi semuanya dengan produk tebal.
Baca Juga:12 Desain Bathtub Minimalis yang Bikin Kamar Mandi Kamu Terlihat Mewah Tanpa Ribet!6 Kesalahan Fatal yang Bikin Kulitmu Gagal Glowing, Jangan Sampai Kamu Lakukan!
Sebelum mulai, pastikan kamu memulai dengan skincare yang tepat. Kulit yang sehat dan glowing adalah dasar dari look ini, jadi pilih pelembab dan serum yang sesuai dengan jenis kulitmu.
Untuk base makeup, jangan pilih yang berat. Tinted moisturizer atau produk complexion ringan jadi pilihan yang tepat untuk meratakan warna kulit tanpa terlalu tebal. Selanjutnya, aplikasikan highlighter pada tulang pipi, ujung hidung, dan tulang alis untuk efek glowing alami yang tak bisa ditolak.
Berkat Clean-girl, alis pun nggak perlu dramatis. Cukup rapikan dengan sisir alis atau aplikasikan brow gel transparan untuk tampilan yang lebih natural.
Kalau kamu ingin sedikit warna pada mata, pilihlah eyeshadow tipis dengan warna nude. Begitu juga dengan eyeliner dan maskara, gunakan secukupnya untuk menambah kesan segar, tapi jangan sampai over.
Untuk pipi, pilih blush dengan warna soft seperti pink atau peach. Aplikasikan dengan tipis agar kesannya natural, memberikan efek merona yang segar tanpa berlebihan.
Last but not least, bagian bibir! Lip balm adalah kunci untuk mendapatkan tampilan glowing alami. Lalu, gunakan lipstick warna nude atau soft pink pada bagian dalam bibir untuk kesan natural yang sempurna. Jika ingin lebih ringan, lip gloss dengan warna alami bisa jadi pilihan.
Teknik Clean-girl ini sempurna untuk kamu yang ingin tampil segar dan simpel setiap hari tanpa ribet.
Baca Juga:5 Kombinasi Bahan Skincare yang Bikin Kulit Sehat dan Glowing, Kamu Wajib Coba!Biar Wajah Glowing Tanpa Repot! Ini 6 Masalah Kulit yang Bisa Diatasi dengan Serum
Jadi, siap untuk tampil alami dan glowing layaknya Hailey Bieber? Coba deh tips ini, dan lihat sendiri perbedaannya!