Album AESPA My World Berhasil Pecahkan Rekor Penjualan Sebanyak 1,3 Juta Kopi

album aespa my world berhasil pecahkan rekor
Album AESPA My World Berhasil Pecahkan Rekor Penjualan Sebanyak 1,3 Juta Kopi. Image: Pinterest.
0 Komentar

RAKCER.ID – Album AESPA My World berhasil pecahkan rekor! AESPA, girl group asal Korea Selatan, berhasil mencatat rekor baru dalam penjualan album fisik dengan meraih sebanyak 1.372.929 kopi pada hari pertama perilisan mini album terbarunya, “My World”.

Mini album baru besutan SM Entertainment tersebut mencatat penjualan tertinggi untuk girl group dalam sejarah Hanteo. AESPA kembali ke dunia musik setelah absen selama 10 bulan dengan mini album ketiga, “My World”, dan title track “Spicy”.

Pada hari yang sama, mini album “My World” mencatat penjualan sebanyak 1.192.976 copy pada pukul 18:15 KST. Pada hari berikutnya, SM Entertainment mengumumkan bahwa total penjualan “My World” pada hari pertama mencapai 1,37 juta copy.

Baca Juga:7 Manfaat Minyak Zaitun untuk Kesehatan5 Tips Memilih Gorden Agar Tampilan Jendela Menjadi Estetik

Album AESPA My World Berhasil Pecahkan Rekor Penjualan

Dengan jumlah tersebut, album AESPA My World berhasil pecahkan rekor penjualan hari pertama sebelumnya yang dipegang oleh LE SSERAFIM sebanyak 1.024.034 copy untuk album “Unforgiven”. AESPA pun menjadi girl group KPOP dengan penjualan album hari pertama tertinggi dalam sejarah Hanteo.

Tak hanya meraih sukses dalam penjualan album fisik, AESPA juga berhasil meraih peringkat satu di iTunes Top Album Chart di 20 negara, seperti Indonesia, Vietnam, Hongkong, dan Kazakhstan. Mereka juga berhasil menduduki chart QQ Music China serta chart musik domestik seperti Melon, Genie, Vibe, dan Bugs.

Prestasi terbaru AESPA ini mendapat apresiasi dari para netizen di komunitas online Theqoo, yang memberikan pujian untuk girl group yang debut pada November 2020 itu dan yakin mereka akan melampaui rekor penjualan minggu pertama girl group, yaitu 1,54 juta copy.

Mini album ke-3 AESPA, “My World”, terdiri dari 6 lagu, yaitu “Spicy”, “Welcome To My World”, “Salty & Sweet”, “Thirsty”, “I’m Unhappy”, dan “Til We Meet Again”. Kesuksesan AESPA ini menunjukkan popularitas grup tersebut yang semakin meningkat di kalangan penggemar musik Kpop dan industri musik secara umum. (*)

0 Komentar