Anggota DPR RI Pilih Bertarung di DPRD Provinsi

anggota DPR RI
TURUN GUNUNG. Ketua DPW PDIP Jawa Barat sekaligus anggota DPR RI Ono Surono (kiri) akan bertarung di DPRD Provinsi pada Pileg 2024 mendatang. rakcer.id/istimewa
0 Komentar

RAKCER.ID – Tradisi turun gunung para anggota DPR RI atau DPRD provinsi menjadi salah satu strategi sejumlah partai untuk meraup suara pada Pemilu Legislatif maupun Pilkada, salah satunya seperti yang dilakukan PKB dan PDIP.

Selain tetap memasang kandidat kuat dalam pemilihan DPRD kabupaten, DPRD provinsi serta DPR RI pada Pemilu mendatang, ada strategi lain dilakukan PDIP dengan turun gunungnya Ono Surono Ketua DPW PDIP Jabar yang juga anggota DPR RI yang bertarung di DPRD Jawa Barat.

Hal itu seperti yang diungkapkan Bayu Pamungkas, staf DPC PDIP Kabupaten Majalengka. Turun gunungnya anggota DPR RI sekaligus ketua DPW PDIP semata-mata bagian dari strategi PDIP di Jawa Barat.

Baca Juga:Lonjakan Harga Komoditas Pangan Diprediksi hingga Idul AdhaPolisi Petakan Kerawanan Pilkades, Polres Majalengka Terjunkan 503 Personel

Namun untuk DPR RI, DPC PDIP Kabupaten Majalengka masih tetap optimis untuk mematok dua kursi yakni dengan memasang incumbent TB Hasanudin dan H Sutrisno.

“Hal itu merupakan bagian dari strategi partai dalam rangka semakin menguatkan perolehan suara pada Pemilu mendatang,” ucapnya.

Sementara itu Ketua DPC PDIP Majalengka DR H Karna Sobahi MMPd mengatakan, pihaknya sangat optimis dalam Pileg mendatang mampu meraih 50% kursi di DPRD Majalengka dan 2 kursi di DPRD Jawa Barat serta pusat.

Langkah turun gunung serupa juga diambil DPC PKB Majalengka, dimana H M Nasir yang saat ini menjabat sebagai anggota DPRD Jawa Barat kembali turun gunung dengan memilih berlaga di DPRD Kabupaten Majalengka.

Strategi yang dilakukan mantan ketua DPC PKB Majalengka ini, diduga kuat untuk mengulang kembali kejayaan PKB dan mengembalikan jatah kursi pimpinan PKB yang hilang sepeninggal dirinya ke DPRD Jabar.

Saat dikonfirmasi melalui pesan singkatnya, M Nasir membenarkan jika pada Pileg tahun 2024 ini dirinya akan memilih untuk maju sebagai Caleg DPRD Kabupaten Majalengka.

“Minta doa dan dukunganya insyaallah pada pemilu kali ini saya akan kembali mencalonkan di DPRD Kabupaten Majalengka,” paparnya.

Baca Juga:Dinsos Indramayu Mengatasi Masalah Sosial, Salurkan Bantuan NutrisiKuwu dan Kepsek Komitmen Kembangkan Pusat Pangan

Sementara itu, ketatnya persaingan partai partai pada Pemilu kali ini, mulai menjadi bahan diskusi di sejumlah platform media sosial.

Salah satunya di akun facebook bahkan ada beberapa konten yang mencoba membuat survei maupun prediksi prediksi terkait peluang para Caleg DPR RI asal Majalengka, salah satunya seperti yang diungkapkan akun Ali Mucasin.

0 Komentar