Bek Timnas Indonesia Shayne Pattynama Gabung Klub asal Belgia KAS Eupen

shayne pattynama
Bek Timnas Indonesia Shayne Pattynama Gabung Klub asal Belgia KAS Eupen. FOTO: twitter.com/idextratime/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Shayne Pattynama yang merupakan bek Timnas Indonesia, secara resmi telah bergabung dengan klub Belgia KAS Eupen pada hari Kamis (1/2).

Kepastian tersebut diumumkan setelah Eupen resmi mengumumkan perekrutan Shayne melalui situs resmi mereka pada malam Kamis (1/2).

“KAS Eupen resmi menambahkan Shayne Pattynama, pemain Timnas Indonesia, ke dalam tim. Bek kiri dan gelandang berusia 25 tahun tersebut baru saja direkrut oleh KAS Eupen. Tinggi badan pemain baru ini mencapai 185 centimeter, dan sebelumnya ia bermain untuk klub divisi satu Viking FK Stavanger Norwegia hingga akhir Desember 2023,” demikian pernyataan resmi dari Eupen.

Baca Juga:Hasil Al Nassr vs Inter Miami di Riyadh Season Cup: Tanpa Cristiano Ronaldo, Lionel Messi Gak Bisa Bawa Hasil Menang untuk Inter MiamiHasil West Ham United vs Bournemouth di Premier League 2023/2024: Anti Klimaks Banget!

“Shayne Pattynama, yang lahir pada 11 Agustus 1998 di Lelystad (Belanda), mengalami masa pembentukan di divisi junior Ajax Amsterdam dan FC Utrecht. Ia terlibat dalam 90 pertandingan di divisi 2 Belanda dengan FC Utrecht II dan SC Telstar dari tahun 2017 hingga 2021. Pada tanggal 1 April 2021, Pattynama pindah ke Viking FK Stavanger, di mana ia tampil dalam 70 pertandingan di Seri Elite Norwegia. Debut internasional Pattynama untuk Indonesia terjadi pada 19 Juni 2023, ketika ia bermain melawan Argentina. Sejak saat itu, ia telah mengikuti 6 pertandingan internasional, yang terakhir kali melawan Australia dalam Piala Asia 2024,” demikian penambahan informasi dari Eupen.

Durasi Kontrak Shayne Pattynama di KAS Eupen

Shayne telah menandatangani kontrak dengan Eupen yang berlaku selama 2,5 tahun hingga 30 Juni 2026.

“Pemain asal Timnas Indonesia ini resmi menandatangani kontrak berdurasi 2,5 tahun bersama KAS Eupen, yang berlaku hingga tanggal 30 Juni 2026,” demikian disampaikan oleh pihak Eupen.

“KAS Eupen sangat bersemangat untuk menjalin kerjasama dengan Shayne Pattynama dan menyambutnya dengan penuh kehangatan di dalam klub,” tambah pihak Eupen.

Shayne mengungkapkan kebahagiannya atas bergabung dengan Eupen, klub yang sebelumnya pernah diperkuat oleh Jordi Amat.

“Senang untuk menandatanganinya KAS Eupen. Sangat menantikan tantangan baru ini dalam karier saya!” ucap Shayne Pattynama dikutip dari cnnindonesia.com.

Temukan berita dan artikel menarik lainnya di Google News.

0 Komentar