RAKCER.ID – Sabun lerak merupakan pengganti detergen yang berbahan kimia. Sabun nabati ini terbuat dari bahan alami sehingga lebih ramah lingkungan.
Detergen berbahan kimia dapat mengganggu sekaligus dapat mengancam stabilitas lingkungan yang dapat menurunkan kualitas air.
Oleh sebab itu, penggunaan sabun nabati ini dapat menjadi solusi untuk melestarikan alam dan menjaga lingkungan.
Baca Juga:Xiaomi Redmi Note 12 Yang Hadir Dengan CPU snapdragon® 685 6nm Dengan Harga Mulai 2 Jutaan!!MENAWAN !! Xiaomi Mi 11 Kini Hadir dengan Desain Mirip IPhone 11, dan Beberapa Desain Xiomi Yang Mirip IPhone!!
Tak hanya di jadikan sabun pencuci baju dan piring, tapi juga sabun ini dapat di gunakan untuk pengganti sabun mandi.
Sabun ini memiliki kandungan yang dapat menghilangkan kotoran atau yang biasa disebut kandungan saponin.
Saponin ini lah yang dapat menhasilkan busa dan terdapat beberapa kandunan yang berpotensi menjadi biopestisida.
Cara membuat sabun ini cukup mudah dan bahan-bahan yang di perlukan tak begitu sulit ditemukan.
Apa Itu Lerak?
Sapindus rarak de candole, juga dikenal sebagai lerak, klerak, atau lamuran, adalah pohon asli hutan Pulau Jawa.
Getah saponin, alkaloid beracun yang terdapat pada biji buah Lerak, dapat membentuk busa dan berfungsi sebagai bahan pencuci.
Racun yang terdapat pada biji lerak berpotensi untuk digunakan sebagai pestisida. Manfaat Buah Lerak Untuk Pengganti Detergen Kimia
Manfaat buah lerak sangat banyak. Karena sabun buah lerak bersifat alami, tidak menyebabkan iritasi kulit, tidak mengandung senyawa kimia berbahaya, dan air sisa sabun nabati ini sangat aman bagi lingkungan, dapat berfungsi sebagai pengganti sabun dan detergen yang jauh lebih ramah lingkungan.
Ramah dan aman untuk kesehatan kita. Selain itu, sabun nabati ini memiliki karakteristik yang lembut sehingga tidak merusak pakaian dan juga sangat mudah dibersihkan, hemat air! Dan tentunya tanpa limbah, karena buah lerak bisa dikomposkan setelah dipakai untuk mencuci.
Baca Juga:DAHSYAT !! Dengan Masker Lidah Buaya Bisa Membuat Wajah Jadi Putih,Begini Cara Membuatnya!UNIK !! Keunikan Suku Baduy Dalam Yang Masih Asri dan Belum Terjamah Oleh Budaya Modern
Cara Membuat Sabun Lerak Yang Mudah
Penggunaan sabun nabati ini bermanfaat tidak hanya untuk lingkungan, tetapi juga untuk kesehatan kulit kita.
Karena penggunaannya dianggap mampu menyembuhkan berbagai masalah kulit dan cocok untuk kulit sensitif, tidak menyebabkan iritasi.
Selain itu, sabun lerak sangat bermanfaat dalam menjaga kualitas tekstil batik. Ini sering digunakan oleh orang Jawa untuk mencuci batik.